Sukses


VIDEO Bursa Transfer: Detail Diogo Jota Hengkang dari Wolves ke Liverpool

Bola.com, Liverpool - Diogo Jota dikabarkan akan hengkang dari Wolves ke Liverpool pada bursa transfer musim panas 2020. Seperti apa detail perpindahan pemain 23 tahun tersebut?

Liverpool, seperti dilansir Guardian, mendatangkan Diogo Jota dengan harga 41 juta pound atau sekitar 784 miliar rupiah dari Wolves (Wolverhampton Wanderers). Namun, menurut James Pearce dari The Athletic, harga Jota bisa naik menjadi 45 juta pound (862 miliar rupiah).

Meski demikian, The Reds bisa membayarnya kurang dari 10 persen. Nilai tersebut untuk pembayaran awal transfer Jota.

Diogo Jota menjadi pilihan setelah Ismaila Sarr gagal didatangkan dari Watford. Hal itu karena permintaan harga dari Watford yang tidak sesuai dengan yang diinginkan Liverpool.

Liverpool akan mengontrak Jota selama lima tahun. Pemain Portugal tersebut menjadi pilihan karena favorit dari asisten Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, Pep Lijnders.

Liverpool sebelumnya telah mendapatkan gelandang dari Bayern Munchen, Thiago Alcantara. Pemain Spanyol tersebut diumumkan sebagai pemain anyar pasukan Klopp pada Jumat (18/9/2020) malam hari WIB.

Sementra itu, Wovles dikabarkan menginginkan bek muda Liverpool, Ki-Jana Hoever. Pemain tersebut dikabarkan juga diinginkan Juventus dan Atletico Madrid. The Reds akan melepas Hoever dengan harga 13,5 juta pound atau sekitar 258 miliar rupiah.

Ingin lihat secara singkat seperti apa detail transfer Diogo Jota dari Wolves ke Liverpool pada bursa transfer musim panas kali ini? Kalian bisa menyaksikannya dalam tayangan di atas.

Video Populer

Foto Populer