Sukses


Starting XI Pemain Top Liga Inggris yang Kontraknya Berakhir pada Musim Panas 2025: Gratisan, tetapi Enggak Kaleng-Kaleng

Berikut starting XI pemain gratisan tetapi bukan kaleng-kaleng di Liga Inggris, dengan formasi 4-3-3.

Bola.com, Jakarta - Sejumlah pemain top di Liga Inggris akan memasuki lima bulan terakhir pada kontraknya. Menempati posisi yang berbeda, nama-nama pemain tersebut bisa membentuk starting XI pemain gratisan pada musim panas 2025.

Satu pemain bintang di Liga Inggris yang masa kerjanya akan segera rampung adalah Thomas Partey. Gelandang berusia 31 tahun tersebut bakal memasuki tahun terakhir dalam durasi kontraknya.

Manajer Arsenal, Mikel Arteta, mengindikasikan bakal memperpanjang durasi kerja Thomas Partey. Namun sampai saat ini, mantan pemain Atletico Madrid tersebut tak kunjung mendapatkan tawaran kontrak baru.

Andai kontraknya tak diperpanjang Arsenal, Partey bisa cabut dari Stadion Emirates secara cuma-cuma. The Gunners pun akan kehilangan satu di antara gelandang jangkar andalannya.

Namun, Thomas Partey tak masuk susunan pemain top di Liga Inggris yang kontraknya berakhir pada musim panas tahun ini. Berikut starting XI pemain gratisan tetapi bukan kaleng-kaleng di Inggris, dengan formasi 4-3-3.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Kiper

Martin Dubravka

  • Klub saat ini: Newcastle United

Kiper cadangan Newcastle ini mungkin akan memperbarui kontraknya di St James’ Park. Namun, dia pernah menyatakan keinginannya untuk menjadi kiper utama dan sempat dipinjamkan ke Manchester United pada musim lalu.

 

3 dari 6 halaman

Pemain Belakang

Trent Alexander-Arnold

  • Bek Kanan
  • Klub saat ini: Liverpool

Bek kanan Timnas Inggris ini diprediksi akan bergabung dengan Real Madrid ketika kontraknya di Anfield berakhir. Namun, belum ada kesepakatan antara sang pemain dengan Madrid. Saat ini, Alexander-Arnold tetap menjaga sikap tertutup terkait masa depannya.

Virgil van Dijk

  • Bek Tengah
  • Klub saat ini: Liverpool

Kapten Liverpool tersebut mengatakan tidak ada perkembangan terkait pembicaraan kontraknya, tetapi banyak yang merasa dia akan menyetujui kesepakatan baru. Jika tidak, dia akan menjadi incaran banyak klub besar Eropa.

Victor Lindelof

  • Bek Tengah
  • Klub saat ini: Manchester United

Tidak lagi menjadi pilihan utama dan sering dilanda cedera, Lindelof membutuhkan perubahan suasana untuk menghidupkan kembali karirnya yang sebelumnya menjanjikan.

Ola Aina

  • Bek Kanan
  • Klub saat ini: Nottingham Forest

Bek serba bisa ini tampil impresif di Nottingham Forest, dan pembicaraan kontrak baru antara kedua kubu sudah berlangsung. Ada rasa percaya diri kesepakatan kontral baru Aina di Nottingham akan tercapai.

 

4 dari 6 halaman

Pemain Tengah:

Jorginho

  • Gelandang
  • Klub saat ini: Arsenal

Jorginho bisa saja pindah pada Januari lalu, namun kini diperkirakan akan bergabung dengan klub Brasil, Flamengo, dengan kontrak tiga tahun.

Ilkay Gundogan

  • Gelandang
  • Klub saat ini: Manchester City

Kembalinya Gundogan ke Manchester City tidak berjalan sesuai rencana, dengan bintang Jerman ini sempat kesulitan secara fisik.

Kevin De Bruyne

  • Gelandang
  • Klub saat ini: Manchester City

Pemain terbaik di era Pep Guardiola, De Bruyne, telah menghabiskan banyak waktu di bangku cadangan musim ini dan mengalami beberapa cedera. Meski begitu, dia tetap diperkirakan akan menerima tawaran kontrak besar dan pergi sebagai legenda klub.

 

5 dari 6 halaman

Pemain Depan

Mohamed Salah

  • Winger
  • Klub saat ini: Liverpool

Masa depan Salah menjadi pertanyaan besar: akankah dia bergabung dengan klub Arab Saudi atau tetap di Liverpool? Situasinya cukup sederhana, dia ingin kontrak yang lebih panjang, dan ini bisa menjadi masalah siapa yang akan mundur terlebih dahulu.

Callum Wilson

  • Penyerang
  • Klub saat ini: Newcastle United

Wilson kini kalah bersaing dengan Alexander Isak yang tampil luar biasa dan sering kesulitan menjaga kebugaran. Pemain ini akan menjadi incaran banyak klub Premier League.

Adama Traore

  • Penyerang
  • Klub saat ini: Wolverhampton Wanderers

Marco Silva, pelatih Fulham, berusaha agar Traore menandatangani kontrak baru di Craven Cottage, tetapi masa depannya masih belum jelas.

Sumber: Mirror

6 dari 6 halaman

Simak Persaingan Musim Ini:

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer