3 Statistik Merah Liverpool saat Tumbang di Kandang AFC Bournemouth

Liverpool kembali menelan kekalahan di Premier League 2025/2026.

Bola.com, Jakarta - Liverpool kembali menelan kekalahan di Premier League 2025/2026. Bertandang ke markas Bournemouth di Vitality Stadium, The Reds takluk secara dramatis dengan skor 2-3 yang sekaligus memperpanjang catatan tanpa kemenangan mereka di Liga Inggris, Minggu (25/1/2026) dini hari WIB.

Hasil ini terasa makin menyakitkan karena Liverpool sebenarnya nyaris membawa pulang satu poin. Gol Dominik Szoboszlai pada menit ke-80 sempat menghidupkan harapan tim asuhan Arne Slot untuk mengakhiri tren negatif yang terus membayangi mereka dalam beberapa pekan terakhir.

Namun, harapan itu sirna di detik-detik akhir laga. Bournemouth menunjukkan mentalitas pantang menyerah dan memastikan tiga poin tetap berada di kandang lewat gol penentuan di masa injury time.

Kekalahan ini juga menandai berakhirnya catatan tak terkalahkan Liverpool sebelumnya, sekaligus menegaskan bahwa performa The Reds di kompetisi domestik tengah berada dalam fase yang mengkhawatirkan.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Statistik Bicara, Pertahanan Liverpool Jadi Sorotan

Secara statistik, Bournemouth tampil lebih tajam. Tim tuan rumah mencatatkan expected goals (xG) sebesar 2,3, jauh di atas Liverpool yang hanya membukukan 0,83 xG, meski jumlah tembakan The Reds lebih banyak, 14 berbanding 12.

Angka ini menggambarkan kualitas peluang Bournemouth yang jauh lebih berbahaya, seiring mudahnya para penyerang mereka mengeksploitasi lini belakang Liverpool yang tampil tambal sulam. Situasi makin sulit setelah Joe Gomez harus ditarik keluar akibat cedera pada babak pertama.

Van Dijk memang mencatatkan rekor individu impresif. Sejak debutnya di Premier League pada Januari 2018, bek asal Belanda itu telah mencetak 22 gol, terbanyak di antara semua bek di kompetisi ini. Jumlah tersebut juga menyamai rekor Sami Hyypia sebagai bek Liverpool tersubur di era Premier League.

Namun, kontribusi gol Van Dijk tak mampu menutupi masalah utama Liverpool. Fokus utamanya tetap menjaga pertahanan, dan dalam laga ini, tugas tersebut gagal dijalankan dengan baik.

 

3 dari 4 halaman

Rekor Negatif Mulai Menghantui

Kekalahan dari Bournemouth membuat Liverpool kini tak pernah menang dalam lima pertandingan Premier League terakhir, catatan terburuk mereka sejak 2021. Situasi ini menjadi sinyal bahaya di tengah ketatnya persaingan papan atas.

Masalah bola mati juga kian menonjol. Liverpool telah kebobolan 14 gol dari situasi set-piece, tidak termasuk penalti, musim ini. Jumlah tersebut hanya kalah dari Bournemouth sendiri yang telah kemasukan 17 gol dari skema serupa.

Catatan ini menjadi yang terburuk bagi Liverpool sejak musim 2015/2016, saat mereka kebobolan 15 gol dari bola mati sepanjang kompetisi. Jika tidak segera dibenahi, kerentanan ini berpotensi terus merugikan langkah The Reds dalam perburuan posisi terbaik di klasemen.

4 dari 4 halaman

Persaingan di Liga Inggris 2025/2026

Video Populer

Foto Populer