Sukses


Ricardinho Jadi Magnet Utama Fase Grup Futsal Euro 2016

Bola.com, Belgrade - Putaran final futsal Euro 2016 sudah menyelesaikan fase grup. Delapan tim lolos ke babak perempatfinal, yakni Serbia, Ukraina, Portugal, Spanyol, Rusia, Azerbaijan, Kazakhstan dan Italia.

Mereka bakal saling 'bunuh' untuk menjadi yang terbaik pada gelaran di kota Belgrade tersebut. Beberapa hal menarik terjadi sepanjang fase grup. Satu di antaranya penampilan menawan pemain senior,Ricardinho.

Pemilik nama asli Ricardo Filipe da Silva Braga ini mencuri perhatian khalayak berkat atraksi menawan sepanjang turnamen. Meski gagal membawa Portugal menjadi juara Grup A, pesepakbola berusia 30 tahun ini memperlihatkan kemampuan terbaiknya.

Ricardinho sudah mengoleksi empat gol, yang membuatnya berstatus top skorer sementara futsal Euro 2016, bersama pemain Hungaria, Zoltán Dróth. Ia mencetak hat-trick saat Portugal menekuk Slovenia dengan skor 6-2.

Trigol dilesakkan pemain asal klub Inter Movistar ini pada menit ke-16, 24' dan 33'. Satu gol lahir saat bertemu Serbia. Sayang, gol pada menit ke-15 tersebut gagal membawa negaranya menang, dan harus mengakui keunggulan lawan dengan skor 1-3.

Pelatih Portugal, Jorge Braz mengakui kualitas permainan dan pengalaman Ricardinho membantu timnya menemukan kepercayaan diri. "Faktor itu tak mudah tergantikan, dan saya pikir kami tak boleh kehilangan dia," sebutnya, di A Bola, Sabtu (6/2/2016).

Nama Ricardinho menjadi legenda hidup di dunia futsal. Ia tercatat sudah mengoleksi 121 caps bersama timnas Portugal, dengan koleksi 103 gol. Sedangkan di ajang putaran final Piala Eropa, pemain kelahiran Porto ini sudah mengoleksi 13 gol dalam 15 laga.

Rangkuman performa tersebut berkaitan dengan beberapa gelar individu, seperti Pemain Terbaik Dunia tahun 2010 dan 2014. Lalu Pemain Terbaik Piala Eropa 2007 dan medali perunggu Piala Dunia Futsal 2012.

Catatan Fase Grup

Top Skor
4 gol: Zoltán Dróth (Hungaria), Ricardinho (Portugal)
3 gol: Alex Merlim (Italia), Mladen Kocić (Serbia), Serik Zhamankulov (Kazakhstan)
2 gol: Fábio Cecílio (Portugal), Mario Rivillos (Spanyol), Slobodan Rajčević (Serbia)

Top Pengumpan
3 assist: Bebe (Spanyol), Marko Perić (Serbia)
2 assist: Alex (Spanyol), Augusto (Azerbaijan), Marco Ercolessi (Italia), Gabriel Lima (Italia)< Franko Jelovčić (Kroasia), Paulinho (Portugal)

Tepat Sasaran
12 tendangan: Ricardinho (Portugal)
9 tendangan: Slobodan Rajčević (Serbia)
8 tendangan: Gašper Vrhovec (Slovenia), Alex Merlim (Italia), Radim Záruba (Ceko)

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer