Sukses


    Gareth Southgate Ungkap Alasan Panggil James Maddison ke Timnas Inggris untuk Piala Dunia 2022

    Bola.com, London - Manajer Timnas Inggris, Gareth Southgate, punya alasan khusus di balik pemanggilan James Maddison ke skuad Piala Dunia 2022. Menurut Southgate, gelandang Leicester City itu punya sesuatu yang berbeda dari pemain lain.

    James Maddison masuk daftar 26 pemain Timnas Inggris yang diboyong Gareth Southgate ke Piala Dunia 2022. Pemain berusia 25 tahun itu akan bersaing dengan Mason Mount yang juga berperan sebagai gelandang serang.

    "Dia bermain sangat baik dan merupakan pemain bagus. Kami selalu mengatakan itu. Dia mendapatkan haknya dan bisa memberi kami sesuatu yang sedikit berbeda dengan pemain menyerang lain yang kami miliki," kata Gareth Southgate seperti dikutip BBC.

    James Maddison sejauh ini baru mencatatkan sekali penampilan untuk Timnas Inggris. Debutnya terjadi pada 14 November 2019 saat The Three Lions mengalahkan Montenegro pada Kualifikasi Piala Eropa 2020.

    2 dari 5 halaman

    Pemain Bagus

    Gareth Southgate mengaku tak meragukan kemampuan James Maddison. Namanya sudah lama menjadi pertimbangan untuk Timnas Inggris.

    Situasi itu wajar mengingat musim ini James Maddison tampil mengesankan bersama Leicester City. Maddison tercatat tampil sebanyak 13 kali dan mencetak enam gol plus empat assist di berbagai ajang.

    "Pada berbagai tahapan telah ada percakapan mengenai James. Dia bermain sebagai pemain menyerang di negara ini," tegas Southgate.

    3 dari 5 halaman

    Daftar Pemain Timnas Inggris di Piala Dunia 2022

    Kiper: Jordan Pickford (Everton), Nick Pope (Newcastle United), Aaron Ramsdale (Arsenal)

    Belakang: Harry Maguire, Luke Shaw (Manchester United), Eric Dier (Tottenham Hotspur), John Stones, Kyle Walker (Manchester City), Kieran Trippier (Newcastle United), Conor Coady (Everton), Ben White (Arsenal), Trent Alexander-Arnold (Liverpool)

    Tengah: Jude Bellingham (Borussia Dortmund), Mason Mount, Conor Gallagher (Chelsea), Declan Rice (West Ham United), Jordan Henderson (Liverpool), Kalvin Phillips (Manchester City)

    Depan: James Maddison (Leicester City), Phil Foden, Jack Grealish (both Manchester City), Harry Kane (Tottenham Hotspur), Bukayo Saka (Arsenal), Raheem Sterling (Chelsea), Callum Wilson (Newcastle United), Marcus Rashford (Manchester United)

    4 dari 5 halaman

    Jadwal Timnas Inggris

    • 21/11/2022- Timnas Inggris Vs Iran
    • 26/11/2022 - Timnas Inggris Vs Amerika Serikat
    • 30/11/2022 - Wales Vs Timnas Inggris
    5 dari 5 halaman

    Hasil Undian Piala Dunia 2022

    Video Populer

    Foto Populer