Sukses


    3 Pemain yang Bersiap Pensiun Pasca Negaranya Terlempar dari Persaingan Piala Dunia 2022: Gareth Bale, Usia Enggak Bisa Bohong!

    Bola.com, Jakarta - Empat tim telah dipastikan tersingkir dari Piala Dunia 2022. Keempatnya yaitu Ekuador, Qatar, Iran, dan Wales. Mereka terpental dari kerasnya persaingan grup.

    Ekuador dan Qatar tidak mampu bersaing dengan Belanda dan Senegal di Grup A. Sementara itu, Iran dan Wales gagal membendung Inggris dan Amerika Serikat di Grup B.

    Qatar menjadi kontestan terparah dari empat tim yang gagal lolos ke babak 16 besar. Tuan rumah selalu menelan kekalahan, kebobolan tujuh kali, dan hanya mencetak gol sekali.

    Di sisi lain, ketidakmampuan melaju ke perdelapan final Piala Dunia 2022 membuat sejumlah pemain bintang terancam pensiun dari negaranya. Usia yang sudah tak lagi muda jadi alasan mereka kemungkinan menepi dari inggar-binggar persaingan sepak bola level elite. Siapa saja mereka?

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 5 halaman

    Gareth Bale

    Kontribusi Gareth Bale untuk Wales di Piala Dunia 2022 cukup minim. Winger Los Angeles FC itu memang mampu mencetak sebiji gol, tapi lewat titik putih.

    Kapten Wales itu terlihat sudah habis. Kemampuannya jauh menurun. Selain faktor usia yang telah menginjak 33 tahun, Gareth Bale hanya bermain di Major League Soccer (MLS) bersama Los Angeles FC.

    Piala Dunia 2022 bisa saja menjadi turnamen terakhir Gareth Bale dengan Wales. Mantan pemain Real Madrid itu harus berjiwa besar untuk memahami bahwa The Dragons butuh regenerasi.

    3 dari 5 halaman

    Enner Valencia

    Hanya ada lima dari 26 pemain Ekuador dari Piala Dunia 2022 yang berusia di atas 30 tahun. Satu di antaranya yaitu Enner Valencia yang berumur 33 tahun.

    Enner Valencia adalah tumpuan Ekuador di babak penyisihan grup Piala Dunia 2022. Striker Fenerbahce itu berhasil mencetak tiga gol ketika melawan Qatar dan Belanda.

    Setelah Ekuador tersingkir dari Piala Dunia 2022, Enner Valencia sudah mesti memikirkan gantung sepatu dari Ekuador. Selain untuk memberikan kesempatam kepada yang lebih muda, mantan pemain West Ham United itu juga perlu menjaga kondisinya yang kerap cedera.

    4 dari 5 halaman

    Aaron Ramsey

    Aaron Ramsey bak kehilangan sentuhannya sejak memilih untuk meninggalkan Arsenal demi bergabung dengan Juventus pada 2019. Kemampuan pemain berusia 31 tahun itu menurun drastis.

    Efeknya, Wales juga terkena dampak penurunan kualitas Aaron Ramsey. The Dragons tidak lagi mendapatkan banyak kontribusi dari pemain asal Nice itu di Piala Dunia 2022.

    Aaron Ramsey bermain tiga kali tanpa sumbangsih gol maupun assist. Usianya bakal menginjak 32 tahun pada 26 Desember 2022. Ia bisa saja pensiun dari Wales.

    Sumber asli: Berbagai sumber

    Disadur dari: Bola.net (Fitri Apriani, Published 30/11/2022)

    5 dari 5 halaman

    Liputan Eksklusif Bola.com

    <p>Liputan Langsung Bola.com di Pesta Bola 2022 (Bola.com/Adreanus Titus)</p>

    Nikmati sajian liputan eksklusif Piala Dunia 2022 Bola.com langsung dari Qatar. Yuk merapat, klik tautan ini.

    EMTEK Group sebagai pemegang hak siar Piala Dunia 2022 Qatar menayangkan seluruh pertandingan mulai penyisihan hingga final di berbagai flatform. Sobat Bola.com bisa menyaksikan aksi bintang-bintang dunia di SCTV, Indosiar, Vidio, Moji TV, Champion TV, Mentari TV, dan Nex Parabola. Detail jadwal lengkap siaran langsung dan live streaming klik tautan ini. Jangan sampai terlewat!

    Jangan sampai terlewat update klasemen dan hasil pertandingan Piala Dunia 2022. Info detailnya klik tautan ini.

    Video Populer

    Foto Populer