Sukses


    Ibrahimovic Tak Terkejut dengan Sukses Maroko di Piala Dunia 2022: Kalau yang Menang Itu-Itu Aja Enggak Seru!

    Bola.com, Jakarta - Piala Dunia 2022 telah mencapai semifinal. Zlatan Ibrahimovic mengomentari perjalanan Maroko, yang mana diakuinya tidaklah mengejutkan.

    Maroko lolos ke semifinal Piala Dunia 2022 berbekal catatan apik. Selain tanpa kekalahan, wakil Afrika itu baru sekali kebobolan.

    Achraf Hakimi dkk. menyingkirkan Spanyol dan Portugal untuk lolos ke empat besar. Prancis akan jadi lawan Maroko pada semifinal.

    Jika melaju ke final Piala Dunia 2022, Maroko akan jadi wakil Afrika pertama yang melangkah hingga partai pemungkas kompetisi empat tahunan tersebut.

     

    2 dari 5 halaman

    Ibrahimovic Tidak Heran

    Zlatan Ibrahimovic mengaku sudah tahu Maroko bakal melangkah sejauh mungkin di Piala Dunia 2022.

    "Saya rasa bukan kejutan melihat Maroko bermain sangat baik di Piala Dunia 2022 ini," kata pemain berusia 41 tahun tersebut.

    "Saya sudah tahu mereka adalah tim yang bagus, bahkan sebelum Piala Dunia. Tapi ya kita tahu di turnamen ini semua hal bisa terjadi."

     

    3 dari 5 halaman

    Kalau Itu-Itu Saja yang Juara Enggak Seru

    Ibrahimovic melanjutkan, pencinta sepak bola suka akan kejutan. Makanya pendukung netral banyak memberikan dukungan kepada Maroko.

    "Maroko adalah tim yang bagus, negara yang bagus, dan orang-orang cenderung suka kejutan," kata Ibra melanjutkan.

    "Ketika yang juara adalah yang jadi favorit juara, enggak seru dong, bukan kejutan namanya. Mudah-mudahan Maroko bisa ke final," ujarnya memungkasi.

    Sumber: Gulfnews

    4 dari 5 halaman

    Jadwal Semifinal Piala Dunia 2022

    Prancis vs Kroasia

    • Kamis, 15 Desember 2022
    • Kick-off: 02.00 WIB
    5 dari 5 halaman

    Liputan Khusus Piala Dunia 2022

    <p>Piala Dunia 2022 - Ilustrasi Liputan Langsung Pesta Bola 2022_2 (Bola.com/Adreanus Titus)</p>

    Nikmati sajian liputan eksklusif Piala Dunia 2022 Bola.com langsung dari Qatar. Yuk merapat, klik tautan ini.

    EMTEK Group sebagai pemegang hak siar Piala Dunia 2022 Qatar menayangkan seluruh pertandingan mulai penyisihan hingga final di berbagai flatform. Sobat Bola.com bisa menyaksikan aksi bintang-bintang dunia di SCTV, Indosiar, Vidio, Moji TV, Champion TV, Mentari TV, dan Nex Parabola. Detail jadwal lengkap siaran langsung dan live streaming klik tautan ini. Jangan sampai terlewat!

    Jangan sampai terlewat update klasemen dan hasil pertandingan Piala Dunia 2022. Info detailnya klik tautan ini.

     

    Video Populer

    Foto Populer