Sukses


Takluk dari Toronto, Peluang Miami ke Playoff Semakin Tipis

Bola.com, Miami - Miami Heat masih belum bisa keluar dari tren buruk. Kali ini skuat asuhan Erik Spoelstra itu harus takluk dari Toronto Raptors. Hasil minor tersebut sekaligus membuat peluang Heat lolos ke babak ke Playoff semakin sulit.

Heat kalah tipis 104-107 saat menjamu Toronto Raptors di American Airlines Arena, Minggu (12/4/2015) pagi WIB. Kekalahan ini merupakan yang ketujuh kalinya didapat Heat dalam sepuluh pertandingan terakhir.

Pada pertandingan ini forward Heat, Dwayne Wade sebenarnya tampil mengesankan dengan menyumbang 30 poin, enam rebound dan lima assist. Meski begitu, hal tersebut tak cukup mengantarkan Heat meraih kemenangan yang membuat peluang lolos ke babak playoff pun kian menipis.

Dengan catatan menang kalah 35-45, Heat sebenarnya masih memiliki peluang. Namun dengan catatan mereka bisa memenangi dua pertandingan sisa seraya berharap dua pesaing terdekatnya yang ada di posisi tujuh dan delapan Wilayah Timur, Brooklyn Nets dan Boston Celtics, kalah di tiga pertandingan terakhirnya masing-masing.

"Rasanya musim ini telah berakhir. Yang saya pedulikan tentang semua orang yang mengenakan jersey Heat pada tahun ini, bermain untuk tim dan bermain sekeras yang kami bisa. Saya bangga dengan orang-orang ini, jelas musim tidak berjalan seperti yang kita inginkan tapi itu hanya bagian dari kehidupan," kata Wade seperti dikutip dari Yahoo Sport.

Hasil NBA, Minggu (12/5/2015):

New York Knicks 80 Orlando Magic 79
Toronto Raptors 107 Miami Heat 104
Chicago Bulls 114 Philadelphia 76ers 107
LA Clippers 94 Memphis Grizzlies 86
Utah Jazz 111 Portland Trail Blazers 105
Golden State Warrior 110 Minnesota 101

Video Populer

Foto Populer