Sukses


Ukir Prestasi Apik, Ada Bonus Khusus buat Tim Berkuda

Bola.com, Singapura - Pencapaian apik yang ditunjukkan tim tunggang serasi berkuda Indonesia diĀ SEA Games 2015 mendapat apresiasi dari Menpora Imam Nahrawi dan Chef de Mission Indonesia, Taufik Hidayat.

Pada Sabtu (6/6), tim tunggang serasi Indonesia berhasil merebut medali emas. Medali itu jadi medali kedua yang dikumpulkan Indonesia sehari setelah pembukaan resmi SEA Games 2015.

Selain itu, medali emas dari tim tunggang serasi kalo ini menjadi yang ketiga kalinya diraih di tiga edisi SEA Games secara beruntun alias tercipta hat-trick, yakni pada SEA Games 2011, 2013, dan 2015.

"Mereka akan mendapatkan bonus khusus karena berhasil menciptakan hat-trick," kata Imam.

Belum diketahui jumlah bonus itu. Tetapi, seperti yang dijanjikan sebelumnya, peraih medali emas SEA Games 2015 mendapat bonus Rp 200 juta. Jumlah itu sama seperti yang diberikan pada SEA Games 2013 Myanmar.

Meski sukses mencetak prestasi apik, Larasati Gading dkk. tak berpuas diri dan bahkan kini mulai mengincar target lain. Larasati berujar tim berkuda nomor tunggang serasi ingin emas pada Asian Games 2018 di Indonesia.

"Tim berkuda Indonesia di Asia Tenggara masih yang terkuat. Jadi kami ingin prestasi yang lebih baik," kata Larasati.

Baca Juga:

[[WAWANCARA] Marjuki, Peraih Emas Pertama Indonesia](2246608 "")

Indonesia Raya Berkumandang Pertama Kali di Venue SEA Games 2015

Singapura Pamer Teknologi di Pesta Pembukaan SEA Games 2015

Video Populer

Foto Populer