Sukses


Federer dan Serena Juara Cincinnati Masters 2015

Bola.com, Cincinnati - Petenis asal Swiss, Roger Federer kembali mempertahankan gelar di turnamen Cincinnati Masters 2015. Federer tampil sebagai juara usai mengalahkan petenis nomor satu dunia, Novak Djokovic.

Bertanding di Lindner Family Tennis Center yang tuntas Senin (24/8/2015) dinihari WIB, Federer menyudahi perlawanan Djokovic dengan kedudukan akhir 7-6(1), 6-3 dalam waktu 90 menit.

Gelar juara yang diraih Federer merupakan gelar ke-7 dalam turnamen ini, sekaligus titel ke-87 sepanjang kariernya di dunia tenis.

"Kami benar-benar menampilkan permainan terbaik di laga final. Saya harap suatu hari nanti, Djokovic bisa jadi juara di sini. Ia pantas untuk itu," ucap Federer seusai laga seperti dikutip BBC.

"Permainan kami mengalami banyak perubahan selama bertahun-tahun saling berhadapan. Gelar ini menjadi spesial bagi saya. Saya akan selalu memberi yang terbaik di tahun-tahun mendatang," ucapnya.

Pencapaian serupa juga ditorehkan Serena Williams. Petenis putri nomor satu dunia itu berhasil mengalahkan unggulan ketiga Simona Halep dengan kedudukan 6-3, 7-6(5) di partai puncak.

Menang mudah di set pertama, Serena sempat dibuat kewalahan dengan serangan-serangan Halep hingga pertandingan harus ditentukan lewat tie break. Serena pun akhirnya memastikan kemenangan setelah 69 menit bertanding.

Serena Williams (Rob Carr/Getty Images/AFP )

"Terima kasih untuk Simona atas perlawanannya di partai besar hari ini," ucap Serena seperti dikutip BBC.

"Saya tak selalu menerima dukungan hebat dimanapun saya bermain. Tapi di sini, saya selalu merasakan cinta yang hebat dan selalu ingin kembali," lanjut petenis berkebangsaan Amerika Serikat itu.

Bagi Serena, ini adalah gelar ke-69 selama kariernya. Selanjutnya, petenis berusia 33 tahun itu bakal mengincar calender slam dengan merebut gelar juara di Amerika Serikat terbuka.

Baca juga:

Rafael Nadal Terdepak Cepat di Cincinnati Masters 2015

Sempat Frustrasi, Djokovic Pijak Delapan Besar Cincinnati Masters

Kans Serena Wiliiams Pertahankan Gelar Cincinnati Masters

Video Populer

Foto Populer