Sukses


Gangguan Pernapasan, Muhammad Ali Dirawat di Rumah Sakit

Bola.com, Phoenix - Legenda tinju dunia, Muhammad Ali, dilarikan ke rumah sakit di Phoenix, Amerika Serikat dan akhirnya dirawat karena mengalami masalah gangguan pernapasan. Kabar itu diumumkan oleh juru bicara keluarga Ali, Bob Gunnell, pada Kamis (2/6/2016).

Gunnell mengatakan mantan juara dunia kelas berat yang kini berusia 74 tahun tersebut dalam kondisi wajar. Namun, dia tidak menjelaskan lebih mendetail tentang masalah pernapasan yang dialami Ali.

"Dia kemungkinan akan dirawat singkat di rumah sakit. Saat ini, keluarga Muhammad Ali dengan hormat meminta privasi," kata Gunnell, seperti dilansir Sky Sport.

"Dia (Ali) sedang dirawat oleh tim dokternya," sambung Gunell.

Ali sejak lama mengidap Parkinson. Dia sudah sering dirawat di rumah sakit dalam beberapa tahun terakhir, termasuk pada akhir 2014 dan awal 2015. Menurut diagnosis dokter, saat itu Ali mengidap pneumonia.

Namun, menurut seorang sumber Associated Press, kondisi kesehatan Ali saat ini lebih serius dibandingkan sebelum-sebelumnya. Pihak keluarga maupun Gunnell belum mengonfirmasi tentang kabar tersebut.

Sejak kesehatannya menurun, Ali terlihat semakin rapuh saat muncul di depan publik. Satu di antaranya kala dia mengenakan kacamata hitam dalam acara tahunan Celebrity Fight Dinner di Phoenix pada 9 April. Acara tersebut digelar dalam rangka pengumpulan dana untuk perawatan para pengidap Parkinson.

Sebelum itu, Ali juga tampil di hadapan publik pada acara "Sports Illustrated Tribute to Muhammad Ali" di The Muhammad Ali Center di kampung halamannya, Louisville, Kentucky. Kemunculan Muhammad Ali saat itu didampingi mantan rivalnya di ring tinju, George Foreman dan Larry Holmes.

Kabar Ali dirawat di rumah sakit mendapat respons dari para petinju, maupun para fans dan tokoh lainnya di Twitter. Salah satunya ucapan simpati dari Sugar Ray Leonard, yang menjadikan Ali sebagai panutannya di ring tinju. 

Video Populer

Foto Populer