Sukses


CEV Albacete: Dimas Ekky Start dari Posisi Ketiga

Bola.com, Albacete - Pebalap Astra Honda Racing Team, Dimas Ekky Pratama, mengaku senang dengan hasil kualifikasi seri pertama CEV Moto2 European Championship di Sirkuit Albacete, Sabtu (29/4/2017). Namun, dia masih memiliki sejumlah masalah untuk diperbaiki sebelum balapan yang berlangsung Minggu (30/4/2017).

Dimas Ekky akan mengawali balapan dari posisi ketiga. Dia mendapatkan posisi di grid terdepan setelah mencatatkan waktu lap terbaik 1 menit 41,411 detik pada kualifikasi pertama dan mempertajam catatan waktunya menjadi 1 menit 41,404 detik pada kualifikasi kedua.

"Ini kualifikasi yang hebat. Kami melakukan pekerjaan sangat bagus. Kami akan start dari baris depan. Saya ingin berterima kasih kepada Astra Honda Motor dan sponsor atas dukungan mereka," ujar Dimas Ekky dalam rilis yang diterima Bola.com.

"Kami akan mempertahankan performa ini dan bertekad mencetak hasil baik. Penting pula bagi saya untuk tenang, tapi tetap fokus penuh ketika balapan nanti. Selain menikmati hasil kualifikasi, kami juga akan mengevaluasi sejumlah kesalahan. Performa kami baik dalam kondisi basah, tapi kami akan melihat seperti apa kondisi cuaca pada Minggu. Apapun yang akan terjadi, kami siap menghadapinya," tambahnya.

Sementara itu, Andi Gilang meraih hasil yang terbilang cukup memuaskan pada sesi kualifikasi Moto3 Junior World Championship. Dia mendapatkan posisi ke-11 saat start setelah mencatatkan waktu lap 1 menit 45,120 pada kualifikasi pertama dan 1 menit 43,156 detik pada kualifikasi kedua.

Pebalap Astra Honda Racing Team ini sebenarnya bisa mendapatkan hasil yang lebih baik. Sayangnya, Andi Gilang sempat mengalami kecelakan kecil di Tikungan 10, meski tak mendapat cedera serius.

"Yang pasti, saya sudah tidak sabar balapan. Akan penting bagi saya untuk melakukan start bagus dan masuk ke grup depan," tutur Andi Gilang.

Seri pembuka CEV International 2017 akan digelar pada Minggu (30/4), dengan kelas Moto2 pukul 18:00 WIB dan Moto3 pada 19:00 WIB. Dimas Ekky Pratama dan Andi Gilang tentu diharapkan bisa mengibarkan bendera Merah Putih di Albacete.

Video Populer

Foto Populer