Sukses


30 Kata-kata Bijak Singkat dari Tokoh Terkenal, Penuh Dorongan Semangat

Bola.com, Jakarta - Kata-kata bijak singkat dari tokoh terkenal dapat kamu jadikan sebagai motivasi serta pelajaran dalam menjalani hidup yang diwarnai pasang surut.

Sebagai manusia yang menjalani kehidupan, tentunya kita tidak akan lepas dari masalah dan tantangan. Terkadang, kita tak bisa memprediksi datangnya masalah.

Ujian hidup datang dalam berbagai macam bentuk yang dapat membuat hidup kita terasa berat secara fisik maupun secara mental.

Saat-saat seperti itu yang dibutuhkan adalah dorongan semangat serta motivasi untuk tetap kuat, bersabar, dan berani mengatasinya sehingga kita bisa melewatinya dengan cara-cara positif.

Ada berbagai hal yang bisa membantumu untuk tetap bersemangat dan bangkit kembali, satu di antaranya dengan membaca dan menghayati kata-kata bijak dari tokoh terkenal.

Para tokoh tersebut telah teruji karena lebih dulu menjalani kehidupan sulit dan sudah lolos dari tempaan berbagai ujian hidup, sebelum mencapai keberhasilan dan kesuksesan. 

Melalui kata-kata bijak yang biasanya muncul dari pengalaman mereka, kita dapat ikut mengambil pelajaran dalam menghadapi kerasnya hidup.

Berikut 30 kata-kata bijak singkat dari tokoh terkenal, yang dapat memberikanmu dorongan, seperti dikutip dari Jagokata, Selasa (29/9/2020).

2 dari 4 halaman

Kata-kata Bijak Singkat dari Tokoh Terkenal

1. "Orang bodoh sering kali beralasan sabar terhadap segala sesuatu yang sebenarnya dia mengalah dengan keadaan tanpa pernah berusaha." - Albert Einstein

2. "Hanya ada satu hal yang membuat mimpi tak mungkin diraih: perasaan takut gagal." - Paulo Coelho

3. "Petualangan terbesar dalam hidup Anda adalah perjuangan meraih mimpi." - Oprah Winfrey

4. "Kau tak akan pernah bahagia jika kau terus mencari kebahagiaan itu seperti apa. Kau pun tak akan pernah hidup jika kau masih mencari makna kehidupan." - Albert Camus

5. "Hati manusia itu benar dan bahagia ketika ia mau melakukan kehendak Tuhan." - Thomas Aquinas

6. "Orang menjadi bahagia jika mereka mengkondisikan pikiran mereka menjadi bahagia." - Abraham Lincoln

7. "Jika seseorang mencintai satu bintang di antara jutaan bintang yang lainnya, itu sudah cukup untuk membuatnya bahagia ketika ia melihat bintang-bintang." - Antoine de Saint-Exupéry

8. "Cinta adalah sakit jiwa yang membahayakan." - Plato

9. "Cinta tidak pernah menuntut, cinta selalu memberi. Cinta selalu menderita, tanpa pernah meratap, tanpa pernah mendendam." - Mahatma Gandhi

10. "Cinta ternyata penjara dengan jeruji kasih sayang, maka kau kerap menangis tanpa merasa dibui, kekasih." - Sujiwo Tejo

3 dari 4 halaman

Kata-kata Bijak Singkat dari Tokoh Terkenal

11. "Pengecut terbesar adalah pria yang membangunkan cinta seorang wanita tanpa bermaksud untuk balas mencintainya." - Bob Marley

12. "Orang yang tidak sabar akan menunggu dua kali." - Mack Mc Ginnis

13. "Sebuah puisi berawal dalam kegembiraan dan diakhiri dengan kebijaksanaan." - Robert Frost

14. "Semua jenis kebijaksanaan itu berakar pada dua kata, kesabaran dan harapan." - Ken Blanchard

15. "Ilmu memberi kita pengetahuan, tetapi hanya filsafat yang bisa memberi kita kebijaksanaan." - Will Durant

16. "Cinta adalah kebijaksanaan orang bodoh dan kebodohan orang bijak." - Samuel Johnson

17. "Kamu berkata kamu suka matahari, tapi kamu mencari perlindungan ketika matahari bersinar." - Bob Marley

18. "Visi tanpa eksekusi adalah lamunan. Eksekusi tanpa visi adalah mimpi buruk." - Bunda Teresa

19. "Karakter adalah sesuatu yang lebih berarti bagi peradaban manusia daripada kebijaksanaan." - Henry Louis Mencken

20. "Lebih baik mati berjuang demi kebebasan daripada menjadi tahanan sehari-hari dalam hidup Anda." - Bob Marley

4 dari 4 halaman

Kata-kata Bijak Singkat dari Tokoh Terkenal

21. "Hanya di dalam kegelapan, kamu dapat melihat bintang-bintang." - Martin Luther King

22. "Karena cinta duri menjadi mawar karena cinta cuka menjelma anggur segar." - Jalaludin Rumi

23. "Bagian yang lebih baik dari keberanian adalah kebijaksanaan." - William Shakespeare

24. "Mimpi menjadi kenyataan adalah hasil dari tindakan Anda dan tindakan Anda sebagian besar dikendalikan oleh kebiasaan Anda." - John C. Maxwell

25. "Kenyataan dapat menghancurkan mimpi-mimpi. Kenapa mimpi tidak dapat menghancurkan kenyataan?"  -George Moore

26. "Moral bukanlah doktrin bagaimana kita membuat diri kita bahagia, tapi bagaimana kita membuat diri kita untuk layak akan kebahagiaan." - Immanuel Kant

27. "Tujuan hidup kita adalah untuk merasa bahagia." - Dalai Lama

28. "Jika Anda sengaja membiarkan diri Anda menjadi kurang dari apa yang sebenarnya mampu Anda capai, Anda akan tidak bahagia seumur hidup." - Abraham H. Maslow

29. "Buah keheningan adalah doa. Buah doa adalah iman. Buah iman adalah cinta. Buah cinta adalah pelayanan. Buah pelayanan adalah damai." - Bunda Teresa

30. "Kita harus belajar untuk hidup bersama sebagai saudara atau kita akan binasa bersama-sama sebagai orang bodoh." - Martin Luther King

 

Sumber: Jagokata

 

Butuh motivasi dan dorongan untuk menjalani hidup? Yuk, baca juga kata-kata bijak lainnya dengan mengeklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer