Sukses


Cara Mengecilkan Ukuran Video Secara Online, Cepat dan Praktis

Bola.com, Jakarta - Video merupakan satu di antara media yang bisa digunakan untuk mengabdikan momen-momen penting. Jenis media tersebut dianggap lebih baik dibanding dengan foto.

Hal itu dikarenakan pengguna video tidak hanya bisa menikmati momen secara visual atau gambar bergerak saja, tetapi juga bisa mendengarnya.

Namun, efek visual yang bergerak dan suara tersebut yang menjadikan file video sering memiliki ukuran yang sangat besar. Dengan ukuran file yang besar tersebut, terkadang menjadi kendala karena akan memakan banyak ruang penyimpanan.

Memperkecil ukuran atau meng-compress video bisa menjadi solusi. Dengan ccompress video, ukuran file video akan diperkecil sehingga bisa menghemat ruang penyimpanan.

Cara compress video bisa dilakukan secara online, atau bisa menggunakan aplikasi. Selain itu, memperkecil ukuran video bisa menggunakan PC dan smartphone.

Berikut ini rangkuman tentang cara mengecilkan ukuran video, seperti dilansir dari laman laptopnesia.com, Rabu (14/7/2021).

2 dari 5 halaman

Cara Mengecilkan Ukuran Video

Cara Compress Video via VideoSmaller

- Buka situs http://www.videosmaller.com/ melalui web browser.

- Klik browse untuk memilih video yang diinginkan.

- Ada beberapa opsi yang tertera di sana. Atur sesuai keinginan. Selanjutnya, klik Upload Video.

- Tunggu hingga proses mengunggah dan convert selesai.

- Setelah itu, klik Download untuk mengunduh file video hasil compress tersebut.

 

Cara Compress Video via Aconvert

- Buka web browser lalu ketik https://www.aconvert.com/video/

- Setelah itu, klik Browse untuk membuka file video yang akan di-convert.

- Selanjutnya, pilih video tersebut.

- Setelah itu, lakukan pengaturan yang diinginkan, seperti video size, video bitrate, dan sebagainya.

- Selanjutnya klik Convert Now untuk memulai proses convert.

- Tunggu hingga proses selesai.

- Setelah proses selesai klik Save untuk menyimpanya.

3 dari 5 halaman

Cara Mengecilkan Ukuran Video

Cara Compress Video via VideoSmaller

- Buka situs VideoSmaller.com

- Lalu, pilih Browse untuk menentukan video yang ingin di-compress.

- Ada pilihan kualitas yang bisa Anda atur sesuai keinginan.

- Jika sudah, klik Upload Video.

- Tunggu beberapa saat hingga proses selesai, kemudian klik Unduh Video.

 

Cara Compress Video via Resize.com

- Buka browser, kemudian masuk ke https://resize.com

- Setelah berhasil masuk ke situs, klik Choose File.

- Kemudian pilih video yang ingin Anda perkecil ukurannya dan klik Open.

- Selanjutnya, video akan diunggah dan tunggu beberapa saat.

- Jika sudah selesai, pilih ukuran yang diinginkan dan klik Resize.

- Tunggu proses mengecilkan video hingga selesai, lalu klik Download dan hasil video akan terunduh atau tersimpan di Google Drive.

4 dari 5 halaman

Cara Mengecilkan Ukuran Video

Cara Compress Video via Aplikasi VidCompact

- Download dan install aplikasi VidCompact, lalu buka aplikasi tersebut.

- Klik menu Trim & Compress, lalu pilih video yang ingin dikompres.

- Kemudian pilih resolusi video sesuai keinginan, mulai 240p hingga 480p.

- Jika sudah, pilih Compress Video dan pilih juga Save to Gallery agar hasil video yang di-compress langsung tersimpan di galeri smartphone.

- Setelah selesai maka akan muncul sebuah halaman di mana tertera ukuran dari video asli dan hasil compress.

 

 

Cara Compress Video via YouCut

- Instal aplikasi YouCut menggunakan Google Play Store.

- Setelah aplikasi tersebut terpasang pada android kita, buka aplikasi YouCut lalu klik icon Plus.

- Setelah itu cari video yang akan kita compress. Jika video sudah, klik Centang.

- Di sini terdapat beberapa fitur untuk mengedit video tersebut. Setelah selesai mengeditnya, klik Simpan, yang berada di bagian atas.

- Setelah itu akan muncul pop up di mana Anda bisa memilih ukuran dan kualitas video tersebut. Silakan atur sesuai keinginan.

- Jika sudah, klik Kompres.

- Silahkan tunggu hingga proses compress video selesai.

5 dari 5 halaman

Cara Mengecilkan Ukuran Video

Cara Compres Video via Freeconvert

- Buka situs https://www.freeconvert.com/video-compressor

- Pada bagian Advanced Settings (Optional), silakan pilih Target Size, yaitu persentase kompresi yang diinginkan.

- Kemudian klik tombol Choose Files untuk memilih file yang akan di-convert.

- Jika ingin memilih file yang ada di penyimpanan online seperti Google Drive dan Dropbox, silakan klik tanda panah ke bawah yang ada di samping kanan tombol Choose Files, lalu pilih penyimpanan online yang diinginkan.

- Setelah selesai memilih file video, langkah selanjutnya adalah dengan klik tombol Compress Now! dan tunggu proses mengunggah dan compress sampai selesai.

- Pada tahap ini Anda juga bisa memilih format dari hasil video yang di-compress pada bagian Output, misalnya dari MP4 diganti menjadi FLV, MKV, AVI, MOV atau 3GP.

- Jika proses kompresi sudah selesai, silakan klik tombol hijau bertuliskan Download MP4 untuk mengunduh video hasil compress ke penyimpanan.

 

Sumber: Laptopnesia

Dapatkan artikel cara dari berbagai tema lain dengan mengeklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer