Sukses


35 Kata-Kata Anak Racing, Cocok Jadi Status dan Caption di Media Sosial

Bola.com, Jakarta - Racing menjadi hobi bagi beberapa orang, mungkin kamu satu di antaranya. Bagi kamu yang terjun ke aktivitas yang butuh adrenalin tinggi ini alias anak racing, mungkin kerap mendapatkan cap negatif dari beberapa orang.

Mereka menilai anak racing sebagian besar hidup di jalanan dan terkesan ugal-ugalan. Tak jarang anak racing juga dinilai berkelakuan buruk.

Beberapa orang lainnya mengira anak racing tidak akan pernah memiliki hati yang bijaksana. Alhasil, dunia anak racing sering dipandang sebelah mata oleh sebagian orang.

Namun, tentu saja hal itu tidak benar. Banyak dari kalangan anak racing yang 'biasa-biasa saja' alias seperti penggemar hobi lainnya. Banyak pula anak racing berhati lembut dan mampu merangkai kata-kata indah.

Kata-kata mereka tak hanya seputar dunia balap melainkan juga bisa perihal cinta, motivasi, dan kebijaksanaan hidup. Bagaimanapun, anak racing tetaplah manusia yang memiliki perasaan dan hati.

Mau tahu seperti apa menariknya kata-kata anak racing ini? 

Berikut ini koleksi kata-kata anak racing yang mungkin relate denganmu dan cocok kamu unggah ke media sosialmu sebagai status atau caption, dikutip dari Kepogaul dan Sahabatnesia, Rabu (2/12/2020).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Kata-Kata Anak Racing

1. "Kalau motor habis bensin bisa isi di pom, tapi kalau kesabaran hati, sudah habis memangnya mau isi di mana?"

2. "Pembalap harus rela tersingkir dari arena balap jika tidak cermat menjaga speed dan racing line."

3. "Terjatuh dari motor itu biasa, asalkan mampu bangkit kembali dari keterpurukan."

4. "Motor aja aku rawat baik-baik, apalagi kamu."

5. "Cintaku ke kamu seperti ban di jalanan, kuat sekali cengkeramannya."

6. "Motor kita memang beda, tapi kita tetaplah menjadi bersaudara karena kita memiliki hobi yang sama."

7. "Tak mengerti seberapa tajam tikungan di depan, yang pasti lebih tajam tikungan teman."

3 dari 6 halaman

Kata-Kata Anak Racing

8. "Mungkin kecepatan itu ada batasnya, tapi keinginan menang tidak pernah ada batasannya."

9. "Tak peduli sebesar apa pun lintasan rintangan yang aku hadapi, aku akan terus berpacu untuk dapat memenangkan hatimu dan berhasil memilikinya."

10. "Mesin sudah optimal, usaha sudah maksimal. Selanjutnya yang tersisa adalah doa."

11. "Anak racing itu walau kuat dan sudah biasa jatuh seperti dalam balapan, dia tetap punya hati yang tidak ingin disakiti."

12. "Walau roda dua, tapi hati tak mendua."

13. "Selalu ada dua pilihan, jika bukan menang maka kalah. Kalau kamu memilih untuk menang, maka silakan perjuangkan pilihan itu."

14. "Cintaku tidak dapat disamakan dengan event drag race yang jalannya lurus, tetapi cintaku lebih mirip seperti event road race yang banyak tikungan dan dipenuhi rintangan."

4 dari 6 halaman

Kata-Kata Anak Racing

15. "Aku akan mengejar cintaku hingga ke garis finis."

16. "Kamu harus menyerah saat sektor mesinmu mulai menyerah. Pembalap yang terbaik adalah pembalap yang bisa memahami sejauh mana kemampuan mesin."

17. "Saat berada di sebuah lintasan, di sanalah kalian akan menemukan siapa sebenarnya diri Anda, seberapa pantas diri Anda, dan sejauh mana Anda belajar."

18. "Belajar itu ketika latihan, pada saat race sudah bukan lagi saatnya untuk belajar, tetapi memaksimalkan apa yang telah berhasil kita pelajari."

19. "Seorang pembalap diakui keberadaannya sebab adanya prestasi."

20. "Percuma Anda berada di sebuah tim yang terdiri dari banyak orang, tetapi kerjanya tidak efektif. Yang kami cari adalah orang yang sedikit dalam hal bicara, tetapi andal dalam hal bekerja."

21. "Tim yang baik adalah yang bisa saling melengkapi satu sama lain sehingga bisa meningkatkan efektivitas."

5 dari 6 halaman

Kata-Kata Anak Racing

22. "Tidak peduli dari mana saja Anda datang, ketika di hadapan sirkuit, semua sama."

23. "Makin tahun persaingan di dunia balap memang makin ketat, maka dari itulah kamu diharuskan untuk berkembang agar dapat bersaing."

24. "Tidak semua pembalap mendapatkan paket motor dengan kecepatan yang kencang di tim balapnya. Jika sudah begitu, apa yang bisa Anda perbuat?"

25. "Menang dan kalah itu adalah hal yang biasa dalam dunia balap."

26. "Dalam sebuah pertarungan sengit yang terjadi, terkadang kita harus mencoba beberapa racing line yang berbeda untuk menjadi yang terbaik dalam setiap kompetisi."

27. "Anak racing itu beda dengan anak liar. Anak racing itu berjiwa sportif dan tidak akan rusuh, meski dia kalah."

28. "Mungkin kecepatan punya batasan, tapi harapan kami untuk menang tak pernah terbatas."

6 dari 6 halaman

Kata-Kata Anak Racing

29. "Balap itu bukan serbakebetulan dan tidak juga sekedar keberuntungan, melainkan kombinasi dari proses dan usaha yang keras."

30. "Racing itu memang buka sekedar hobi biasa, ini adalah hobi yang menyangkut jiwa raga bagi seorang pembalap!"

31. "Saat di mana kita mengingat kembali bahwa sukses adalah tujuan kita, maka terjatuh adalah bagian dari proses itu sehingga tak akan membuat kita patah semangat dan terus berusaha!"

32. "Intinya ada padamu. Jika mau terus berusaha, maka silakan untuk maju ke depan ke garis start."

33. "Jangan pernah menjadikan suatu kegagalan sebagai alasan untuk takut mengalaminya kembali sehingga kamu tak mau untuk mencoba lagi."

34. "Jangan pernah tanggung dalam berusaha karena hasilnya pasti akan tanggung juga."

35. "Keyakinan dalam hati melipat gandakan motivasi, maka itu yakinlah pasti bisa melakukannya."

 

Sumber: Kepogaul, Sahabatnesia

 

Dapatkan kumpulan artikel kata-kata lainnya dengan mengeklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer