Sukses


Liga Spanyol: Mulutmu Harimaumu! Jude Bellingham Tidak Akan Pernah Bisa Jadi Rekan Setim Mason Greenwood, Bahkan di Timnas Inggris

Bola.com, Jakarta - Cerita menarik terjadi pada pertandingan antara Getafe melawan Real Madrid dalam lanjutan Liga Spanyol 2023/2024, Jumat (02/02/2024) dini hari WIB.

Laga ini berakhir 2-0 untuk kemenangan Real Madrid. Namun dua pemain asal Inggris, Jude Bellingham dan Mason Greenwood terlibat momen kontroversial.

Usai terlibat duel dengan Mason Greenwood, Jude Bellingham terlihat emosi dan berkata dalam bahasa Inggris: "Rapist".

Rapist punya arti rudapaksa merujuk kepada kasus yang pernah menimpa Mason Greenwood dan membuatnya terbuang dari skuad Manchester United.

Media Inggris, Daily Mail pun memberitakan karena kasus ini, sangat kecil kemungkinan melihat Jude Bellingham dan Mason Greenwood main bareng, baik di level klub maupun Timnas Inggris.

Karena tentunya hubungan keduanya usai pertandingan ini dipastikan memburuk dan tidak bagus untuk atmosfer tim jika dimainkan bersama.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Getafe Sudah Membuat Laporan

Pihak Getafe sendiri telah melaporkan bintang Real Madrid, Jude Bellingham, setelah pemain Timnas Inggris itu diduga melontarkan hinaan terhadap pemain pinjaman Manchester United, Mason Greenwood.

Media Spanyol, Cadena SER, mengklaim bahwa setelah pertandingan berakhir, Getafe meminta pihak La Liga untuk mengusut insiden yang melibatkan Mason Greenwood dan Bellingham.

Jude Bellingham, bintang Inggris itu bisa terkena hukuman berat jika penyelidikan atas dugaan insiden tersebut membuktikan sebaliknya.

 

3 dari 4 halaman

Awal Karier Bagus Greenwood di Getafe

Pemain asal Inggris itu ditangkap kepolisian Manchester pada Oktober 2022 dan didakwa melakukan percobaan pemerkosaan, terlibat dalam perilaku pengendalian dan pemaksaan, dan penyerangan yang menyebabkan cedera tubuh.

Tuduhan tersebut kemudian dibatalkan oleh Crown Prosecution Service, namun Greenwood tetap menjalani penyelidikan internal oleh klubnya. MU kemudian memutuskan untuk meminjamkannya ke klub lain.

Sang striker diperkirakan akan meninggalkan klub secara permanen di masa depan. Greenwood menikmati awal yang baik di Spanyol, di mana ia telah mencetak enam gol dalam 21 penampilan untuk Getafe, yang duduk di peringkat 10 La Liga.

4 dari 4 halaman

Yuk Lihat Peta Persaingan

Video Populer

Foto Populer