Sukses


    Atlet Panjat Tebing Indonesia di Asian Games 2018 Diminta Maksimalkan Istirahat

    Bola.com, Palembang - Pengawasan ketat dilakukan tim pelatih Timnas Panjat Tebing Indonesia jelang berlaga di Asian Games 2018 yang akan berlangsung di Jakabaring Sport Center, Palembang, Kamis (23/8/2018). Pelatih ingin Aries Susanti Rahayu dkk. dalam kondisi fit dan fokus ke kejuaraan.

    "Tim pelatih juga mengawasi super ketat aktivitas, makan, dan istirahat atlet. Setiap telpon genggam mulai jam 20.00 sudah harus dikumpulkan di kamar pelatih. Mereka harus beristirahat yang cukup," ungkap pelatih panjat tebing Indonesia, Triyanto Budi Santoso.

    Pelatih kepala, Caly Setiawan, menambahkan Indonesia akan tampil full team di semua nomor pertandingan. Mulai speed, lead dan juga bombined. Strategi penentuan atlet yang diturunkan juga bergantung pada negara-negara peserta lainnya.

    "Maksudnya, kami melihat dahulu negara lain menurunkan atletnya yang mana, tinggal nunggu siapa lawan tanding kami. Harapannya, langkah ini akan efektif untuk meraih hasil bagus," ujarnya.

    Cabor panjat tebing diikuti sekitar 211 atlet dari 18 negara peserta. Beberapa negara seperti Iran, Tiongkok, Chinese Taipei, dan Nepal bahkan sudah melakukan pemanasan di wall panjat kompleks Jakabaring Sports City, Palembang.

    Selain negara tersebut, negara peserta lainnya ada Hong Kong, India, Jepang, Kazakhstan, Kirgizstan, Singapura, Thailand, Malaysia, Tajikistan, Mongolia, dan Pakistan.

    Sebagai tuan rumah, Timnas Panjat Tebing Indonesia membidik minimal dua emas dari nomor-nomor yang diikuti, khususnya speed.

    "Kami punya kekuatan 20 atlet, semua tak sabar turun. Tapi, siapa-siapa yang diturunkan itu nanti ditentukan pelatih beberapa saat sebelum pertandingan dimulai. Jadi, semua atlet harus selalu siap untuk dimainkan," kata Caly.

    Video Populer

    Foto Populer