Sukses


Juventus Selangkah Lagi Dapatkan Penyerang Palermo

Bola.com, Turin - Klub raksasa Serie A, Juventus, selangkah lagi akan mendapatkan tanda tangan penyerang Palermo, Paulo Dybala. Kabarnya, manajemen Juve harus mengeluarkan mahar sebesar 25 juta euro demi bisa meminang Dybala dari Palermo.

Performa gemilang Dybala bersama Rosanero di musim ini membuat klub-klub besar Eropa seperti Manchester United, Arsenal, Chelsea, Inter Milan, dan Juventus menginginkan jasanya. Apalagi, pemain 21 tahun tersebut telah mengutarakan keinginannya hengkang dari Palermo akhir musim ini.

Tapi pada akhirnya, yang beruntung mendapatkan tanda tangan Dybala adalah Juventus. Seperti dikutip dari Sky Sport Italia, Sabtu (9/5/2015), I Bianconeri akan segera mengamankan jasa penyerang yang sudah mencetak 21 gol dari 88 penampilannya berseragam Palermo sejak tahun 2012.

Manajemen Juve dikabarkan telah mencapai kata sepakat dengan Presiden Palermo, Maurizio Zamparini, untuk memboyong Dybala ke Juventus Stadium. Dikabarkan banderol yang disepakati Juve dan Palermo sebesar 25 juta euro atau sekitar Rp 450 miliar plus dua penggawa muda La Vecchia Signora, yakni Edoardo Goldaniga dan Eric Lanini.

Bahkan, Zamparini telah memerintahkan pelatih I Rosanero, Giuseppe Lachini, agar tidak menurunkan sang bintang di sisa musim ini agar terhindar dari cedera. Kini Juve tinggal merampungkan detail kecil dalam kontrak dalam beberapa hari ke depan, karena agen sang pemain tengah berada di Argentina.

Baca Juga :

Legenda Juventus Minta Tevez Bertahan

Jelang Lawan Roma, Legenda Milan Beri Saran ke Inzaghi

Dybala Impikan Berseragam Juventus

Video Populer

Foto Populer