Sukses


Efek Domino, Vidal Berlabuh ke Bayern Karena Manchester United

Bola.com, Munich Legenda Bayern Munchen, Lothar Matthaus percaya langkah mantan klubnya mendekati Arturo Vidal karena ada pengaruh dari Manchester United.

Seperti dilaporkan Sky Sports Italia, Juventus dan Bayern diklaim sudah mencapai kata sepakat untuk transfer gelandang Cile itu. Kabarnya, The Bavarians harus merogoh kocek mencapai Rp 586 miliar untuk mendapatkan tanda tangan pemain yang baru saja mengantarkan Cile menjuarai Copa America 2015 tersebut.

Juventus tak malu-malu, mereka dinyatakan siap meminta ganti rugi pelepasan Vidal ke Die Rotten yakni dengan memboyong Mario Gotze. Menurut Matthaus ini adalah efek domino yang bersumber dari Manchester United. Mengapa? Baru-baru ini, Si Setan Merah mendatangkan Bastian Schweinsteiger ke Old Trafford dengan biaya sekitar Rp 310 miliar. 

"Jika Arturo Vidal datang maka itu akan membuat luka suporter yang tadinya menganga sedikit terobati pasca transfer Bastian ke Manchester United," jelas Matthaus kepada La Tercera.

Pria yang kini menjadi komentator sepak bola di Jerman kemudian mencoba menganalisis kekuatan Arturo Vidal dan apa yang bisa dibawa ex Bayer Leverkusen itu ke Allianz Arena. Menurut Matthaus, kehadiran Vidal bakal memberi warna baru di lini tengah pasukan Pep Guardiola.

"Arturo adalah pemain yang bisa bergerak dari pertahanan ke lini serang dan Bayern kurang seseorang sepertinya. Vidal adalah salah satu gelandang transisional terbaik di dunia dan kehadirannya bisa memberikan kontribusi positif."

"Dia punya banyak kualitas terutama penjagaan bola dan karakternya mengingatkan saya kepada Steffan Effenberg dan Oliver Kahn. Arturo juga punya tembakan maut dan bisa menjadi pemimpin yang agresif."

Baca juga:

Arturo Vidal Indikasikan Gabung ke Bayern Munchen

Vidal Dikontrak Bayern Munchen?

Vidal Hengkang, Juventus Siap Bajak Gotze

 

Video Populer

Foto Populer