Sukses


Mario Balotelli Akhirnya Tobat

Bola.com, Milan - Pemilik AC Milan, Adriano Galliani menilai Mario Balotelli kini sudah dewasa. Hal itu dibuktikan Balotelli dengan menjadi pemain pertama yang tiba ke lapangan latihan di Milanello, Milan, Italia.

Kembalinya Balotelli ke AC Milan sempat membuat sejumlah Milanisti was-was. Pasalnya, pesepak bola berambut mohawk itu memiliki catatan minus terkait kelakuannya di klub.

Hal ini pula yang kemudian mendasari I Rossoneri membuat perjanjian khusus dalam kontrak Balotelli. Salah satu poin dari perjanjian itu, Balotelli tak akan bersikap macam-macam selama membela Milan.

Aksi Balotelli saat melakoni latihan bersama AC Milan

Dalam perjanjian itu, Milan juga dikabarkan melarang pemain berusia 25 tahun itu untuk mengungkapkan segala hal buruk tentang klub di media sosial. Tak hanya itu Super Mario juga diminta untuk tidak memakai gaya rambut dan pakaian yang mentereng.

Lebih lanjut, Balotelli juga dilarang merokok, namun dia tetap diizinkan mengonsumsi minuman keras, dengan syarta, kadar alkoholnya rendah. Nantinya, tanggung jawab pemantauan tingkah laku Balotelli akan diberikan langsung ke allenatore Milan, Sinisa Mihajlovic.

Tampaknya perjanjian itu terbukti ampuh. Belakangan, Balotelli mulai memperlihatkan kelakuan positif.

"Balotelli datang tepat waktu, bahkan lebih awal. Dia membuka pintu gerbang Milanello," kata Galliani seperti dikutip dari Gazzetta Dello Sport.

"Dia yang pertama datang dan menjadi yang terakhir saat pulang. Saya sempat berpikir untuk memberinya kunci gerbang Milanello," tambah Galliani sambil tersenyum.

Mario Balotelli pernah memperkuat AC Milan selama satu setengah musim. Berseragam Merah-Hitam dari Januari 2013 hingga Juni 2014, dia mampu mencetak 30 gol dari 54 pertandingan di seluruh ajang kompetisi.

Sumber: Gazzetta Dello Sport

Baca Juga:

Kembali ke Milan, Balotelli Setujui Perjanjian Tingkah Laku?

Balotelli Kritik Taktik Brendan Rodgers

Wawancara Mario Balotelli: Saya Bukan Anak Kecil Lagi!

Video Populer

Foto Populer