Sukses


Casillas Ingin Tantang Real Madrid

Bola.com, Porto - Iker Casillas mengaku sangat berhasrat untuk bisa menghadapi Real Madrid pada babak perempat final Liga Champions 2015-2016. Sebab, jika itu terjadi, Casillas merasa laga tersebut akan menjadi pertandingan paling emosional dalam karier sepak bolanya.

Casillas hengkang dari Real Madrid dan bergabung dengan FC Porto pada 11 Juli 2015. Kepergian Casillas dari Santiago Bernabeu bisa dibilang tidak berjalan dengan indah.

Pasalnya, berbagai polemik sempat terjadi pada saat terakhir Casillas berada di Los Blancos. Salah satunya adalah saat menggelar konferensi pers yang terakhir, Casillas sama sekali tak didampingi perwakilan klub. Dengan berurai air mata, Iker Casillas menemui juru warta seorang diri.

Kendati demikian, Casillas tetap mengaku dirinya tidak menaruh dendam kepada tim yang telah 25 tahun dibelanya. Namun, andai Porto bisa bertemu dengan Real Madrid di Liga Champions, Saint Iker (julukan Casillas) siap mengerahkan segala kemampuan terbaik untuk mengalahkan Los Blancos.

"Target kami adalah menggapai babak perempat final lagi. Jika ada hal yang lain yang kami raih maka itu akan dianggap sebagai bonus," kata Casillas sepert dikutip Marca.

"Saya akan sangat senang jika Porto menghadapi Real Madrid. Itu akan menjadi sangat emosional bagi saya. Jika itu bisa terjadi, maka perasaan saya akan bercampur aduk," lanjut Casillas.

Sekadar informasi, Porto saat ini berada di peringkat kedua klasemen Grup G dengan koleksi empat poin. Sedangkan Real Madrid berada di pucuk klasemen Grup A dengan torehan enam poin.

Sumber: Marca

Baca Juga:

Benitez Sayangkan Hasil Imbang Kontra Atletico

Hasil Seri Di Kota Madrid

5 Fakta Unik Derbi Madrid

Video Populer

Foto Populer