Sukses


Bintang Baru Manchester City Ternyata Jago Bikin Kue

Bola.com, Manchester - Kemampuan Kevin De Bruyne dalam mengolah si kulit bundar memang tak diragukan lagi. Namun, pemain asal Belgia itu juga memiliki keahlian lain, yakni membuat kue.

De Bruyne sejak masih kecil memang dikenal suka membuat berbagai masakan. Kini, mantan penggawa Chelsea itu diketahui menggeluti hobi baru, yakni membuat kue.

De Bruyne terinsipirasi dari acara "The Great British Bake Off", sebuah acara kompetisi membuat kue yang sedang hits di Inggris.

"Dia menyaksikan acara itu untuk mendapatkan resep. Lalu, De Bruyne mengolah kue dengan kreasinya sendiri," ungkap sumber Daily Mail.

Yang paling diuntungkan dengan hobi De Bruyne itu adalah para pemain The Citizens. Betapa tidak, mereka sekarang jadi sering mencicipi kue gratisan karena pemain yang diboyong dari Wolfsburg seharga £54 juta tersebut selalu membawa hasil karyanya ke kamp latihan.

"Dia membawa kue yang dibuat ke kamp latihan. Dan mereka sangat menyukainya," sambung sumber tersebut.

Kevin De Bruyne diboyong Manchster City dari Wolfsburg pada 30 Agustus 2015 lalu. Pemain berusia 24 tahun itu diikat dengan durasi kontrak selama enam musim. Sejauh ini, tiga gol berhasil De Bruyne hasilkan dari empat pertandingan di ajang Premier League 2015 - 2016.

Sumber: Daily Mirror

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Baca Juga:

Benzema Jadi Tumbal Kemenangan Prancis

Benzema 2 Gol, Prancis Lumat Armenia

"Benzema Siap Pimpin Timnas Prancis"

Video Populer

Foto Populer