Sukses


Matthijs de Ligt Dikabarkan Menolak Klub Inggris demi Barcelona

Bola.com, Jakarta - Bek Ajax Amsterdam, Matthijs de Ligt dikabarkan menolak tawaran klub Inggris demi bergabung dengan Barcelona.

Beberapa tim papan atas Premier League, yakni Liverpool, Manchester United, dan Manchester City dikaitkan dengan pemain berusia 19 tahun tersebut. Tapi, De Ligt dikabarkan lebih memilih bergabung dengan Frankie de Jong di Barcelona.

Barcelona diperkirakan harus menggelontorkan dana 70 juta euro atau sekitar Rp 1,1 triliun untuk memboyong De Ligt.

Seorang pundit asal Spanyol, Guillem Balague mengatakan, Blaugrana jadi klub yang meminati Matthijs de Ligt, namun memberikan penawaran paling sedikit. Tetapi, Barcelona mengandalkan Frenkie de Jong dan Lionel Messi untuk membujuk De Ligt ke Camp Nou.

Beberapa hari lalu, De Ligt bersama De Jong tiba di Barcelona untuk berlibur merayakan akhir musim bersama skuat Ajax. Media-media Spanyol pun mulai berspekulasi terkait transfer De Ligt. Bahkan, mereka berdua sudah menjadi perburuan fan Barcelona di Bandara El Prat.

Musim ini, pemain asal Belanda tersebut tampil impresif di Ajax. Dia ikut membantu Ajax merengkuh trofi Eredivisie dan KNVB Cup, serta membawa Ajax lolos ke semifinal Liga Champions.

Sebelumnya, transfer De Ligt terganjal oleh sang agen, Mino Raiola yang meminta komisi 20 persen. Transfer De Ligt ke Barcelona kembali tak jelas lantaran sang agen dijatuhi sanksi oleh FIFA yakni larangan beraktivitas di sepak bola selama tiga bulan.

Sumber: Sky Sport

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini

Video Populer

Foto Populer