Sukses


VIDEO: Lelucon Pelatih Bayern Munchen, Hansi Flick Soal Thiago Alcantara Setelah Final Liga Champions

Bola.com, Lisbon - Thiago Alcantara menjadi salah satu nama yang menjadi perhatian setelah laga final Liga Champions 2019/2002, PSG vs Bayern Munchen, pada Senin (24/8/2020) dinihari WIB. Pelatih FC Hollywood, Hansi Flick, juga harus menjawab pertanyaan terkait pemain yang dikabarkan akan hengkang ke Liverpool tersebut.

Hansi Flick memiliki cara tersendiri untuk menanggapi pertanyaan soal Thiago Alcantara dari jurnalis yang menghadiri sesi konferensi pers setelah pertandingan final Liga Champions. Ia memilih dengan cara melakukan lelucon, apalagi dirinya tentu dalam suasana hati bersuka cita.

Seorang jurnalis memberi pertanyaan soal Thiago Alcantara karena Flick tampak memeluk cukup lama Thiago setelah melakukan seremoni perayaan juara Bayern Munchen, yang menang 1-0 atas PSG (Paris Saint-Germain) pada partai puncak. "Apakah ini berarti laga terakhirnya bersama Bayern Munchen?" tanya sang jurnalis.

Hansi Flick memberikan jawaban cepat kepada jurnalis tersebut. "Tidak, ia mengatakan kepada saya untuk bertahan di klub," kata Flick, seperti dilansir AP.

Kemudian suasana hening. Jawaban Flick sepertinya membuat sang jurnalis cukup kaget. Setelah itu, Flick tertawa. "Ekspresi wajah Anda sangat brilian," kata pelatih berusia 55 tahun tersebut.

Thiago Alcantara memang sedang dikaitkan terus dengan Liverpool pada musim panas 2020. Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, juga pernah mengekspresikan kekagumannya terhadap Thiago dengan mengatakan bahwa eks Bayern Munchen itu adalah satu di antara pemain paling bertalenta di dunia.

Seperti apa lelucon yang dilakukan Pelatih Bayern Munchen, Hansi Flick, saat diberi pertanyaan soal masa depan Thiago Alcantara? Kalian bisa menyaksikannya dalam video singkat saat konferensi pers setelah laga final Liga Champions di atas.

Video Populer

Foto Populer