Sukses


Zlatan Ibrahimovic Terancam Absen Panjang, Lewatkan Laga AC Milan Vs Celtic di Liga Europa

Bola.com, Jakarta - Zlatan Ibrahimovic dilaporkan tidak akan bermain dalam lawatan Celtic ke markas AC Milan di Liga Europa. Sang striker mengalami cedera dan disebut-sebut bakal absen sedikitnya 10 hari.

Sky Italia melaporkan pemain asal Swedia itu mengalami cedera pada hamstring kirinya setelah mencetak dua gol dalam kemenangan penting 3-1 di Serie A atas Napoli.

Ibra melepaskan tiga tembakan yang dua di antaranya mengarah ke gawang, memenangkan delapan duel udara, dan satu tekel sukses. Dua peluang yang didapat Zlatan Ibrahimovic tersebut berbuah gol, yakni pada menit ke-20 dan 54'.

Tapi ada harga yang harus dibayar untuk kepahlawanannya. Menit 79', ia menderita cedera dan digantikan oleh Lorenzo Colombo.

Ibrahimovic akan menjalani tes untuk mengungkapkan seberapa parah cederanya dalam waktu 10 hari. Itu membuatnya absen pada pertandingan Liga Europa antara AC Milan vs Celtic, dengan potensi untuk absen 10 hari hingga satu bulan.

 

Video

2 dari 2 halaman

Pemain Tertua yang Mencetak 10 Gol

Sampai saat ini, masih belum diketahui secara pasti seberapa parah cedera yang menghantam Ibrahimovic. Rencananya, sang striker akan menjalani pemeriksaan di Milan.

"Kami tidak memiliki banyak informasi saat ini, sepertinya masalah otot, tetapi kami harus menunggu beberapa hari untuk melihat sejauh mana itu," kata Daniele Bonera yang untuk sementara menggantikan peran Stefano Piolo sebagai pelatih AC Milan.

Berkat sepasang gol ke gawang Napoli, Zlatan Ibrahimovic kini telah mendulang 10 gol dari delapan laga di Serie A musim ini. Jumlah tersebut membuat Ibra menjadi pemain tertua yang berhasil mengoleksi 10 gol dari delapan laga pembuka di Liga Italia.

Sumber: Daily Record, Sky Italia

Video Populer

Foto Populer