Sukses


VIDEO Bursa Transfer: Juventus Tolak Tawaran Chelsea untuk Federico Chiesa

Bola.com, Jakarta Chelsea dikabarkan tertarik untuk memboyong bintang Juventus, Federico Chiesa di bursa transfer musim ini. Kabarnya, Chelsea sudah menyiapkan dana besar untuk membawa sang pemain ke Stamford Bridge musim ini.

Pemain yang bersinar bersama Timnas Italia tersebut memang telah menjadi incaran beberapa klub besar seperti Bayern Munchen, dan Liverpool.

Gelandang berusia 23 tahun tersebut bergabung dengan Juve pada Oktober 2020. Federico Chiesa akan membela I Bianconeri selama dua tahun dengan status pinjaman.

Namun, Juventus memiliki kewajiban untuk membeli Chiesa pada akhir masa peminjamannya. Juve harus menggelontorkan dana 40 juta euro plus 10 juta euro beragam variabel untuk mempermanenkan status sang pemain.

Usai penampilan cemerlangnya di perhelatan Euro 2020, Federico Chiesa kini menjadi pemain yang paling banyak diminati klub besar Eropa.

Bahkan, Chelsea sudah menyiapkan dana sebesar Rp 1,7 Trilun untuk menebu Federico Chiesa dari Juventus.

Namun, dilansir dari bild, tawaran tersebut langsung ditolak Juventus. Kabar ini juga dikonfirmasi oleh jurnalis asal Italia, Fabrizio Romano di akun twitter-nya.

"Benar. Chelsea telah bertanya pada Juventus untuk transfer Chiesa. Menawarkan negosiasi dasar: 100 juta euro. Juventus telah menolak negosiasi," tulis Falk di akun Twitter-nya.

Juventus masih enggan untuk melepas Federico Chiesa ke Chelsea di bursa transfer musim ini. Pasalnya ia masih menjadi andalan di lini tengah Juventus sebelumnya.

*Editing Video dan Naskah: Muhammad Zukhruf Tamzidillah (UMN)*

Video Populer

Foto Populer