Sukses


VIDEO: Melihat Kemeriahan Opening Ceremony Olimpiade Tokyo 2020

Bola.com, Jakarta Setelah sempat tertunda selama satu tahun akibat pandemi COVID-19, Olimpiade Tokyo 2020 akan menggelar Opening Ceremony atau upacara pembukaan yang berlangsung di Olympic Stadium Jepang, hari Jumat (23/07/2021) WIB pada pukul 18.00.

Nantinya, Olimpiade Tokyo 2020 ini kana berlangsung dari 23 Juli – 8 Agustus 2021.

Pada Olimpiade Tokyo kali ini, terdapat 33 Cabang Olahraga yang akan dipertandingkan di sana.

Indonesia sendiri, telah mengirimkan 28 atletnya untuk berjuang di gelaran Olimpiade Tokyo 2020.

Meski digelar dengan jumlah penonton terbatas karena masih tingginya angka COVID-19, beberapa acara yang menjadi ciri khas pembukaan sebuah multievent tetap digelar. Seperti defile para kontingen di ajang Olimpiade Tokyo 2020.

Tidak lupa, Opening Ceremony kali ini juga ditandai dengan pesta kembang api untuk menandakan Olimpiade Tokyo 2020 telah resmi dimulai.

Video Populer

Foto Populer