Sukses


Jelang Drawing Fase Grup Liga Champions, Yuk Simak Aturan dan Pembagian Pot

Bola.com, Jakarta - Pengundian fase grup Liga Champions akan berlangsung pada Kamis (28/8/2021) malam WIB. Terdapat beberapa aturan dalam penentuan grup Liga Champions. Apa sajakah itu?

Sebanyak 26 klub langsung melenggang ke babak penyisihan grup Liga Champions musim ini. Sementara itu, enam sisanya diperebutkan oleh klub-klub yang berlaga dari kualifikasi hingga playoff.

Hingga kini, sudah ada tiga klub yang berhasil meraih tiket berlaga pada fase grup Liga Champions melalui jalur playoff. Ketiga klub itu adalah Benfica, Young Boys, dan Malmo FF.

Adapun tiga tempat lainnya akan diperebutkan oleh enam klub, yakni Brondby versus FC Salzburg, Dinamo Zagreb kontra FC Sheriff, dan Shakhtar Donetsk melawan AS Monaco.

Terdapat beberapa aturan dalam pengundian fase grup Liga Champions. Berikut ini adalah beberapa aturan tersebut.

 

2 dari 4 halaman

Jadwal Drawing

Pengundian fase grup Liga Champions akan berlangsung Istanbul, Turki pada Kamis (26/8/2021). Drawing akan dimulai pada pukul 18.00 waktu setempat atau 23.00 WIB.

 

3 dari 4 halaman

Aturan Drawing

Tim akan dibagi menjadi empat pot. Pot 1 terdiri dari juara bertahan Liga Champions dan Liga Europa, serta enam juara liga teratas yang berdasarkan koefisien UEFA.

Adapun pot 2 sampai 4 ditentukan oleh koefisien klub. Adapun aturan lainnya adalah klub yang berada di satu asosiasi tidak bisa saling bersua pada fase grup.

Selain itu, dengan banyaknya perwakilan negara (asosiasi), klub-klub dari satu negara akan dibedakan waktu pertandingannya, antara Selasa atau Rabu.

Jika ada klub dari satu negara yang menempati satu di antara Grup A, B, C, dan D, maka klub lain dari negara yang sama otomatis ditempatkan di Grup E, F, G, atau H.

 

4 dari 4 halaman

Pembagian Pot

Pot 1

  • Chelsea (juara Liga Champions)
  • Villarreal (juara Liga Europa)
  • Atletico Madrid (juara Liga Spanyol)
  • Manchester City (juara Liga Inggris)
  • Bayern Munich (juara Liga Jerman)
  • Inter Milan (juaraLiga Italia)
  • Lille (juara Liga Prancis)
  • Sporting Lisbon (juara Liga Portugal)

Pot 2

  • Liverpool
  • Real Madrid
  • Barcelona
  • Juventus
  • Paris Saint-Germain
  • Sevilla
  • Manchester United
  • Borussia Dortmund

Pot 3 (not fixed)

  • Ajax Amsterdam
  • RB Leipzig
  • Atalanta
  • Porto
  • Zenit St Petersburg
  • Benfica
  • Dua tim tersisa

Pot 4 (not fixed)

  • AC Milan
  • VfL Wolfsburg
  • Club Brugge
  • Young Boys
  • Malmo FF
  • Besiktas
  • Dynamo Kyiv
  • Satu tim tersisa

Sumber: UEFA

Video Populer

Foto Populer