Sukses


Liga Italia: Resmi Jadi Pemain Juventus, Ini Janji Manis Gleison Bremer

Bola.com, Jakarta - Juventus telah meresmikan perekrutan bek Torino, Gleison Bremer. Dalam transfer ini, Bianconeri sukses menikung sang rival, Inter Milan.

Lewat laman resmi mereka pada Kamis (21/7/2022) dini hari WIB, Juventus mengumumkan bahwa Bremer diikat dengan kontrak berdurasi lima tahun alias hingga 30 Juni 2027.

"Saya tidak punya keraguan. Juventus adalah klub untuk saya dan di sini, saya ingin memenangkan setiap pertandingan," kata Bremer di YouTube Juventus.

Juventus menggaet Bremer dengan biaya transfer senilai 41 juta euro yang dibayar secara bertahap selama tiga tahun, dengan biaya tambahan maksimal hingga 3,6 juta euro.

Juventus juga menyiapkan uang bonus mencapai maksimal 8 juta euro bergantung pada pencapaian atau target yang sudah ditentukan.

2 dari 5 halaman

Banyak Peminat

Bremer memang menjadi komoditas panas pada jendela transfer musim panas ini. Sejumlah klub top Eropa kabarnya kepincut dengan pemain 25 tahun tersebut.

Inter Milan sempat disebut menjadi kandidat terdepan untuk mendapatkan tanda tangan Bremer. Namun, alotnya negosiasi Inter dan Torino pada akhirnya berhasil dimanfaatkan oleh Juventus.

Kepastian perginya Matthijs de Ligt menuju Bayern Munchen membuat Juventus langsung tancap gas dengan melayangkan tawaran lebih tinggi kepada Torino untuk merekrut Bremer.

3 dari 5 halaman

Perjalanan Karier Bremer

Setelah dua musim membela Atletico Mineiro di Brasil, Bremer merantau ke Eropa pada 2018 lalu kala direkrut Torino. Di musim pertamanya, ia hanya bermain lima kali.

Namun, perlahan Bremer mampu mematenkan satu tempat utama di lini pertahanan Torino. Dalam empat musim, ia tercatat bermain sebanyak 110 kali bagi Il Toro.

Performa apiknya bersama Torino membuat pemain asal Brasil itu terpilih menjadi bek terbaik Serie A pada musim 2021/22.

 

Bola.net (Ari Prayoga, 21/7/2022)

4 dari 5 halaman

Peresmian Bremer

5 dari 5 halaman

Tanda Tangan

Video Populer

Foto Populer