Sukses


Mengintip Kemewahan dan Sejarah Hotel Timnas Inggris di Prancis

Bola.com, Chantilly - Tim nasional Inggris terus bersiap menjelang putaran final Piala Eropa 2016. Skuat asuhan Roy Hodgson tersebut bakal menjalani tiga pertandingan uji coba melawan Turki, Australia, dan Portugal, sebelum terbang ke Prancis pada awal Juni mendatang. 

Selama di Prancis, Harry Kane dan kawan-kawan bakal menginap di Auberge du Jeu de Paume Hotel, yang notaben merupakan salah satu hotel mewah berbintang lima. Hotel dengan gaya arsitektur kuno itu berada di wilayah Chantilly, yang terletak sekitar 25 kilometer dari Paris. 

Menurut catatan sejarah, Auberge du Jeu de Paume Hotel awalnya merupakan kediaman sejumlah raja dan bangsawan yang pernah berkuasa di Prancis. Sebut saja, Guillaume de Montmorency yang pertama kali menempati istana itu pada 1484 hingga Louis de Bourbon.

Saat revolusi Prancis meletus, Auberge du Jeu de Paume hancur. Namun, Henri d'Orleans, bangsawan Prancis, merenovasi bangunan itu pada awal 1830 untuk dijadikan museum. Sayangnya, ia tidak dapat mewarisi istana itu kepada keluarga karena dua putranya meninggal dunia. 

Foto klasik bangunan Auberge du Jeu de Paume Hotel yang akan menjadi tempat menginap para pemain timnas Inggris di Prancis. (parisconferencing).

Seiring berjalannya waktu, museum itu mengalami beberapa renovasi dan sempat menjadi Institut de France hingga kini berupa hotel. Auberge du Jeu de Paume Hotel pun saat ini tercatat sebagai salah satu bangunan bersejarah yang mendapat perhatian khusus pemerintah Prancis setelah Museum Louvre. 

Auberge du Jeu de Paume Hotel yang bakal menjadi tempat melepas lelah para pemain timnas Inggris selama pagelaran Piala Eropa 2016 Prancis. (Auberge du Jeu de Paume).

Auberge du Jeu de Paume Hotel memiliki total 92 kamar dengan interior nan mewah. Selain itu, terdapat pula dua restoran bergaya klasik, spa, ruang fitnes, kolam renang, serta tiga ruang pertemuan. Sementara itu, halaman nan luas pun membuat estetika hotel itu kian terasa. 

Suasana salah satu ruangan Auberge du Jeu de Paume Hotel yang bakal menjadi tempat menginap timnas Inggris di ajang Piala Eropa. (Auberge du Jeu de Paume).

Di salah satu bagian hotel terdapat pula kandang serta museum kuda (Musee Vivant du Cheval). Maklum, pada era 1950 hingga 1960-an, Auberge du Jeu de Paume memang sering mengadakan perlombaan pacuan kuda yang diikuti beberapa keluarga bangsawan Prancis. 

Berkat eksotisme serta nilai sejarah tinggi, hotel itu pun sempat menjadi salah satu lokasi syuting film James Bond: A View to a Kil (1985). Berbagai kelebihan itulah yang ditengarai membuat Inggris memilih Auberge du Jeu de Paume Hotel sebagai tempat melepas lelah para pemain timnas. 

Suasana salah satu teras Auberge du Jeu de Paume Hotel yang akan menjadi tempat menginap para pemain timnas Inggris di Prancis. (Auberge du Jeu de Paume).

Di ajang Piala Eropa 2016, Inggris tergabung dalam Grup B bersama Rusia, Wales, dan Slovakia. Skuat asuhan Roy Hodgson bakal melakoni pertandingan perdana melawan Rusia, Stade Vélodrome, Marseille, 11 Juni mendatang. 

Sumber: Berbagai sumber

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer