Sukses


Esteban Vizcarra Dapat Dukungan Spesial di Bali

Bola.com, Kuta - Gelandang Arema Cronus, Esteban Gabriel Vizcarra, mendapat dukungan spesial saat bermain di Piala Bhayangkara 2016. Dukungan itu berasal dari kehadiran istri dan putra tercinta, yang berada di Bali sejak Minggu (20/3/2016).

Keluarga kecil Esteban itu datang untuk memberikan dukungan langsung pada eks gelandang Semen Padang itu. "Mereka baru datang dari Bogor. Pasti senang dapat berkumpul dengan mereka," kata pemain 29 tahun asal Argentina itu.

Meski sudah ada di Pulau Dewata, Esteban tidak menempatkan istri serta putranya dalam kamar yang sama dengannya. Hal itu lantaran adanya kebijakan klub yang tidak memperbolehkan keluarga pemain menginap dalam hotel sama dengan tim.

Keluarga kecil Esteban pun memilih menginap di hotel yang lokasinya tidak jauh dari Hotel Crystal, Kuta, tempat tim Singo Edan menginap. "Saya memang tidak bisa jauh dari keluarga. Kalau ada waktu luang saya sempatkan betemu mereka," imbuhnya.

Hal itu ditunjukkan Esteban pada Minggu (20/3/2016), kala pelatih Milomir Seslija memberikan waktu luang kepada pemain setelah latihan pemulihan fisik pada Minggu pagi hari. Milo membebaskan pemain pada hari itu karena Arema akan bertanding lagi pada Rabu (23/3/2016) dalam lanjutan penyisihan grup.

Esteban pun langsung menggunakan seluruh waktunya untuk bertemu dan bercengkerama dengan buah hatinya, Alex Vizcarra, yang masih berusia tiga tahun. Mereka tidak jalan-jalan, tapi hanya bermain di sekitar hotel saja.

"Saya senang bercanda dengan Alex. Dia mulai sering lihat sepak bola. Meski masih kecil dia suka dengan gaya selebrasi Cristian Gonzales," katanya.

Sambil menggendong anak semata wayangnya itu, Esteban sempat memperagakan gaya selebrasi dengan tangan menunjuk ke atas ala Gonzales. "Ayo bagaimana gaya Gonzales," bujuknya, agar Alex menirukan gaya itu.

Dalam sebulan terakhir, Esteban mengaku sangat rindu dengan putranya itu. Sebulan lalu pemain yang sedang mengurus proses naturalisasi jadi WNI itu tidak pernah pulang lantaran jadwal Arema Cronus yang cukup padat, yakni menjalani Bali Island Cup dan dilanjutkan dengan Piala Gubernur Kaltim.

Video Populer

Foto Populer