Sukses


Ungkapan Perasaan Byung-keon Cetak Gol di Depan Fans Bali United

Bola.com, Gianyar - Bek impor Bali United FC, Ahn Byung-keon semringah bisa mencetak gol perdana bagi Bali United FC di pentas Torabika Soccer Championship 2016 presented by IM3 Ooredoo. Gol dari pemain asal Korea Selatan semakin spesial karena turut andil atas kemenangan Serdadu Tridatu atas Semen Padang di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (21/5/2016).

Byung-keon mencetak gol pembuka ke gawang Semen Padang setelah memanfaatkan kemelut di kotak penalti Semen Padang. Meski tim tamu berhasil menyamakan skor melalu Vendry Mofu, Bali United akhirnya meraih kemenangan berkat gol pemain pengganti, Martinus Novianto.

"Ini suatu hal yang spesial. Saya sangat bahagia karena berhasil mencetak gol dan bisa merayakannya dengan para suporter kami yang luar biasa. Saya rasa kami memang layak menang dan ini kemenangan yang sangat penting buat tim," ujar Byung-keon.

Pemain yang baru diboyong Bali United pada awal musim ini mengaku punya keinginan untuk mencetak gol lagi di pertandingan-pertandingan berikutnya. Meski begitu, pemilik nomor punggung 32 menegaskan tugas utamanya adalah menjaga daerah pertahanan tim kebanggaan Pulau Dewata.

"Namun, jika ada momentum mencetak gol saya tidak akan menyia-nyiakannya. Mencetak gol saat pertandingan selalu menjadi sesuatu yang spesial," ia menuturkan.

Terakhir, pemain berusia 27 tahun belum puas dengan permainan yang diperlihatkan Bali United kala menang tipis 2-1 atas Semen Padang. Byung-keon merasa Bali United bisa menang dengan skor yang lebih besar.

"Saya rasa secara skor bukan hasil terbaik untuk Bali United. Saya berharap fans bisa tetap bersabar dan terus mendukung kami. Masa depan klub ini sangat cerah dengan pemain muda yang memiliki skill di atas rata-rata," ucapnya.

 

Video Populer

Foto Populer