Sukses


BRI Liga 1: Jadi Bek Kiri, Ady Setiawan Bikin Pelatih Persebaya Puas

Bola.com, Denpasar - Bek Persebaya Surabaya, Ady Setiawan mendapat peran baru dalam duel kontra Bali United di pekan ke-33 BRI Liga 1 2021/2022. Pada laga di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Jumat (25/3/2022) malam WIB itu, Ady dipasang sebagai bek kiri.

Padahal, posisi asli Ady Setiawan adalah gelandang bertahan. Ady Setiawan juga pernah bermain sebagai gelandang tengah dan bek kanan. Ady tampil bagus sebagai bek kiri dan membantu Persebaya Surabaya menang dengan skor 3-0.

Menurut pelatih Persebaya, Aji Santoso, Ady Setiawan terpaksa dipasang sebagai bek kiri karena timnya krisis pemain di posisi itu.

"Dua-duanya bek kiri kami tidak bisa main, Reva (Adi Utama) cedera, terus si Faso (Frank Sokoy) akumulasi kartu," kata Aji Santoso.

"Akhirnya kami memutuskan Ady untuk bermain di bek kiri yang biasanya Ady bermain di bek kanan atau pun di gelandang bertahan," sambungnya.

 

 

2 dari 4 halaman

Cukup Sukses

Hasil dari spekulasi itu, kata Aji, performa Ady Setiawan tidak mengecewakan. Meski baru pertama kali diturunkan sebagai bek kiri, pemain asal Bima, Nusa Tenggara Barat tersebut mampu menjalankan tugasnya dengan baik.

Ady juga tidak tergantikan selama 90 menit. Dia langsung diturunkan sebagai starter oleh Aji Santoso.

"Ady bisa sukses meskipun di posisi yang baru, dia main cukup lumayan bagus," imbuh juru taktik asal Malang tersebut.

3 dari 4 halaman

Juara Tanpa Mahkota

Persebaya Surabaya sukses memporak-porandakan pesta juara Bali United. Bajul Ijo mampu memetik kemenangan 3-0 dalam laga pekan ke-33 BRI Liga 1 2021/2022 itu di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Jumat (25/03/2022) malam.

Selama babak pertama, Bali United sangat mendominasi permainan dan mengurung pertahanan Persebaya. Mereka seolah ingin menunjukkan bahwa status juara memang layak disematkan kepada Bali United.

Tapi, babak kedua sudah lain cerita. Persebaya tampil trengginas memanfaatkan kelengahan Bali United. Tampil dominan, Samsul Arif dkk. tidak memberi ampun kepada tim lawan yang setelah laga sudah pasti bersorak merayakan titel juara.

"Selama ini Persebaya bermain sangat menikmati di Liga 1. Saya tidak setuju kalau kami terbebani, termotivas iya. Kami ini juara tanpa mahkota,” tegas Aji Santoso.

Bukan hal yang aneh Aji Santoso mengklaim sebutan itu. Sebab, Persebaya tercatat dua kali menundukkan Bali United. Bajul Ijo juga jadi tim paling produktif di BRI Liga 1 dengan 55 gol, enam di antaranya bersarang ke gawang Bali United.

Disadur dari: Bola.net (Mustopa El Abdy, published 26/3/2022)

4 dari 4 halaman

Yuk Lihat Posisi Persebaya Saat Ini

Video Populer

Foto Populer