VIDEO: Flashback Pertemuan Terakhir Timnas Indonesia dengan Vietnam di SEA Games

VIDEO: Flashback Pertemuan Terakhir Timnas Indonesia dengan Vietnam di SEA Games

- Timnas Indonesia U-23 akan melakoni laga pertamanya pada SEA Games 2021 menghadapi tim tuan rumah, Vietnam, Jumat (6/5/2022) malam hari WIB. Pertemuan terakhir kedua tim pada ajang SEA Games yaitu pada partai final yang digelar di Rizal Memorial Stadium, Manila, Filipina pada 10 Desember 2019.

Ketika itu, Timnas Indonesia U-22 mengakhiri SEA Games 2019 dengan antiklimaks. Egy Maulana Vikri dkk. kalah telak 0-3 dari Vietnam.

Sempat menguasai jalannya laga, performa Timnas Indonesia U-22 menurun setelah Vietnam mencetak gol pertama melalui Doan Van Hau pada menit ke-39. Garuda Muda tidak bisa membalas gol tersebut pada babak kedua. Pasukan Indra Sjafri kembali kebobolan dua kali lewat Do Hung Dung pada menit ke-59 dan gol kedua Han Vau menit ke-72.

Vietnam saat itu bisa disebut terlalu tangguh bagi Timnas Indonesia U-22. Timnas U-22 tercatat hanya dua kali melayangkan tendangan ke arah gawang Vietnam. Sementara itu, pasukan Park Hang-seo melancarkan empat tendangan yang tepat sasaran.

Salah satu momen yang mendapat perhatian pada partai final sepak bola putra SEA Games 2019 yaitu saat Park Hang-seo diganjar kartu merah. Sejak menit ke-76, Vietnam terpaksa tanpa arahan dari pelatihnya, Park Hang-seo, yang diusir wasit dari bangku cadangan.

Hang Seo diduga memprotes wasit Mohammed Alshamrani secara berlebihan. Praktis, pengadil pertandingan asal Arab Saudi langsung mengambil kartu merah dari sakunya untuk mengusir Hang Seo.

Ingin mengingat kembali seperti apa pertandingan Timnas Indonesia U-22 melawan Vietnam U-22 dalam laga final SEA Games 2019 di Manila, Filipina? Para pembaca bisa melihatnya dalam tayangan singkat di atas.

Ringkasan

Oleh Okie Prabhowo pada 05 May 2022, 14:18 WIB

Video Terkait

Spotlights