Sukses


Duel Pelatih Persija Vs Bhayangkara FC di BRI Liga 1: Ketika Eks Playmaker Bertemu Mantan Penyerang Tajam

Bola.com, Jakarta - Persija Jakarta akan menjamu Bhayangkara FC di laga pekan kedelapan BRI Liga 1 2022/2023. Laga ini bakal digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi pada Sabtu (3/9/2022) malam WIB mendatang.

Persija dan Bhayangkara FC adalah tim elite sejak era Liga 1. Namun, kondisi keduanya di BRI Liga 1 musim 2022/2023 sedikit berbeda.

Persija kini masih ada di posisi enam klasemen sementara. Macan Kemayoran mengoleksi 14 poin dari tujuh laga. Peluang mereka merangsek ke papan atas pun masih terbuka.

Sebab, Persija hanya tertinggal empat poin dari pimpinan klasemen sementara, Borneo FC Samarinda.

 

2 dari 5 halaman

Laga Menarik

Di sisi lain, Bhayangkara FC justru jauh di bawah. Tim berjuluk The Guardian ini untuk sementara ada di posisi 12 klasemen. Awan Setho dan kolega baru punya delapan poin dari tujug laga.

Laga ini diprediksi bakal berjalan dengan menarik. Selain kedua tim yang punya banyak pemain berkualitas, latar belakang pelatih kedua tim juga cukup menarik.

Bola.com ingin mengulas latar belakang pelatih Persija dan Bhayangkara seperti di bawah ini.

 

 

 

 

3 dari 5 halaman

Thomas Doll (Persija)

Doll adalah pelatih berpengalaman asal Jerman. Ia sudah memiliki pengalaman mentereng melatih klub di Eropa seperti Borussia Dortmund, APOEL Nicosia, Hannover, dan beberapa klub lain.

Selain itu, Doll juga cukup bagus ketika masih aktif sebagai pemain. Saat itu, posisi bermain Doll adalah playmaker atau bisa juga sebagai gelandang serang.

Doll pernah lama bermain di Bundesliga Jerman. Ia juga sempat merasakan bermain di Serie A bersama Bari dan Lazio.

Selain itu sosok yang kini berusia 56 tahun ini pernah mendapatkan kesempatan bermain untuk Timnas Jerman. Doll punya catatan 18 caps dan satu gol ketika membela Jerman.

 

 

 

 

4 dari 5 halaman

Widodo Cahyono Putro (Bhayangkara FC)

Widodo lima tahun lebih muda ketimbang Doll. Namun, pengalaman Widodo melatih sudah cukup mentereng, tentu saja dalam hal ini kita berbicara soal pengalaman Widodo melatih di Indonesia.

Sejauh ini sudah lima klub yang pernah ditukangi Widodo. Ada Gresik United, Sriwijaya FC, Bali United, Persita Tangerang, dan kini ia melatih di Bhayangkara FC.

Sama seperti Doll, Widodo pun sempat merasakan bermain untuk Timnas. Pria asal Cilacap, Jawa Tengah ini bahkan memiliki 55 caps dan 14 gol selama membela Garuda. Jumlah gol yang lumayan bagus untuk seorang penyerang.

Widodo juga punya karakter menarik. Ia selalu menerapkan filosofi permainan menyerang di tim manapun yang ia tukangi.

5 dari 5 halaman

Di Mana Posisi Bhayangkara dan Persija Saat Ini?

Video Populer

Foto Populer