Bursa Transfer BRI Super League: 1 Uruguay, 2 Spanyol, dan Hehanusa Bersaudara, Persik Masih Mau Nambah?

Persik sangat agresif di bursa transfer kedua BRI Super League 2025/2026.

Bola.com, Jakarta - Persik sangat agresif di bursa transfer kedua BRI Super League 2025/2026. Dalam sepekan, manajemen Macan Putih telah mendatangkan lima pemain baru.

Dari jajaran legiuner asing ada Chechu Meneses, Jon Toral (Spanyol), serta Adrian Luna (Uruguay). Kemudian menyusul Hehanusa Bersaudara, Rizaldi dan Hamra.

Semua pemain tersebut berstatus pinjaman dari klub lain. Chechu Meneses dihibahkan Malut United. Sedangkan Jon Toral (Mumbai City FC) dan Adrian Luna (Kerala Blasters FC) bedol desa dari Liga Super India yang sedang bermasalah dengan kesehatan finansial.

Rizaldi dan Hamra Hehanusa yang minim menit bermain dilimpahkan dari sang juara bertahan Persib. Bagi Hamra Hehanusa kepindahan ke Persik ibarat reuni. Karena selama tiga musim sebelumnya Hamra jadi andalan lini belakang Persik.

"Rencananya ada sekitar dua hingga tiga pemain asing yang akan kami rekrut. Begitu pula untuk pemain lokal juga ada dua sampai tiga orang," kata Manajer Tim Persik, Syahid Nur Ichsan.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Slot Asing Sudah Penuh

Nah. Jika mengacu pada rencana tersebut, maka slot pemain impor sudah terpenuhi. Sementara untuk penggawa domestik kemungkinan masih menyisakan satu kuota lagi.

"Kita sudah mengevaluasi secara detail sektor mana perlu diperkuat dan jadi prioritas. Pemain yang sudah resmi bergabung dengan Persik atas rekomendasi pelatih Marcos Reina. Kalau dia masih butuh pemain lagi, kita akan usahakan," ujarnya.

Efek domino kehadiran pemain anyar ini, maka Persik harus melepas dua bek tengah asing, Lucas Gama dan Khurshidbek Mukhtarov. Sedangkan pemain muda, Haikal Rehar Dhiva, dipinjamkan ke klub Championship, Persela.

"Di sepak bola, pemain datang dan pergi hal biasa. Kita sudah melepas Lucas Gama dan Khurshidbek Mukhtarov. Kita juga pinjamkan Haikal agar dapat menit bermain bersama Persela. Semoga pemain baru nanti mengangkat performa tim di putaran kedua," tuturnya.

Video Populer

Foto Populer