Sukses


Nekat Sanjung Sterling, Balotelli Jadi Bahan Olokan Liverpudlian

Bola.com, Liverpool - Gara-gara menyanjung debut Raheem Sterling bersama Manchester City, Mario Balotelli harus menjadi bahan olok-olokan fans Liverpool di media massa.

Sudah bukan menjadi rahasia umum lagi kalau Sterling kini menjadi pemain yang paling dibenci oleh para Liverpudlian, lantaran ia sering membangkang dan menolak bertahan di Anfield. Pemain berusia 20 tahun itu justru semakin membuat kesal para fans dengan memilih hengkang ke klub rival, Manchester City.

Sterling yang ditebus dengan harga 49 juta poundsterling atau Rp 1 triliun itu sukses mencetak gol debut bersama City pada laga melawan AS Roma di ajang International Champions Cup (ICC) 2015, Selasa (22/7/2015).

Raheem Sterling disambut rekan-rekannya setelah mencetak gol ke gawang AS Roma. (EPA/JULIAN SMITH)

Melihat rekan lamanya itu mencetak gol perdana, Balotelli pun menulis ucapan selamat di akun Twitter-nya, "Bagus, Sterling. Jawaban terbaik. Pertahankan."

Postingan tersebut agaknya menyulut kemarahan fans The Reds, bagi mereka ucapan Balotelli itu sama saja mendukung kepergian Sterling ke City.

Para fans yang geram pun turut mengomentari postingan Balotelli. "Baik kalau begitu, lain waktu Anda harus pergi juga," demikian komentar @TheAnfieldChat

"Anda jangan memberi ucapan selamat pada pemain mata duitan itu!" celetuk fans lainnya dengan nada ketus.

Tak mendapatkan respon positif, Balotelli pun buru-buru mengklarifikasi maksud tujuannya memberi ucapan selamat ke mantan kompatriotnya.

“Fans Liverpool memang luar biasa tapi saya harap Sterling bisa bermain bagus di sana karena ia pantas. Ia bocah baik dan pemain bertalenta. Dukung Sterling seperti yang kalian lakukan selama ini. Ia telah memberikan segalanya bagi Liverpool dan saya sedih melihat ia pergi. YNWA, Liverpool selalu menjadi sebuah keluarga," postingnya kembali.

Namun nasi sudah menjadi bubur. Para Liverpudlian sudah terlanjur kesal dengan pemain asal Italia tersebut. Jika tidak bisa menjaga ucapan ke depannya, amat mungkin Barotelli jadi pemain yang juga tak disukai di Anfield. Apalagi striker asal Italia tersebut musim lalu penampilannya mengecewakan.

Baca juga:

Nasri: Fans yang Hina Sterling Bodoh !

Kurang 3 Menit Raheem Sterling Buat Gol Perdana Bagi City

5 Pemain MU ini Bakal Jadi 'Korban' Kebijakan Van Gaal

Video Populer

Foto Populer