Sukses


Mourinho Usil, Sindir Kapan Arsenal Jadi Juara Inggris

Bola.com, London - Manajer Chelsea, Jose Mourinho, memulai psywar dengan manajer lain menjelang musim baru Liga Premier Inggris. Kali ini sasarannya adalah manajer Arsenal, Arsene Wenger. Pelatih asal Portugal tersebut menyindir Wenger yang disebutnya menghabiskan dana besar untuk belanja pemain, namun The Gunners tak kunjung kembali juara. 

Beberapa waktu lalu, The Independent menurunkan laporan tentang manajer yang paling banyak menggelontorkan uang di bursa transfer pemain. Mencuat nama manajer Chelsea, Jose Mourinho di urutan teratas. Namun, The Special One mengabaikan berita yang dirilis The Independent tersebut.  Iia justru menyindir Wenger yang disebutnya juga gemar belanja pemain, tapi sudah lama gagal mempersembahkan titel untuk The Gunners. 

Dalam beberapa tahun terakhir ini Arsenal telah mendatangkan sejumlah pemain bintang. Sebut saja Mesut Ozil, Alexis Sanchez, Calum Chambers, Mathieu Debuchy, dan Petr Cech. Namun sejak menjuarai EPL pada 2004, tak ada lagi titel juara kompetisi kasta tertinggi Inggris yang tim asal London Utara menangi.

"Jika Anda menjumlahkan dana yang telah dihabiskan Wenger dalam tiga atau empat tahun terakhir saya pikir mungkin Anda akan menemukan kejutan," kata Mou dikutip dari Talksport."Gunakan kalkulator. Itu adalah hal yang paling mudah untuk mencegah spekulasi."

"Jika Anda menempatkan Ozil ditambah Alexis Sanchez, ditambah Chambers, ditambah Debuchy, Anda akan menemukan kejutan. Ini adalah skuad yang fantastis dengan pemain bagus, kiper fantastis mereka lebih dari siap untuk menjadi penantang gelar," paparnya.

Sebelumnya, Independent melaporkan Mourinho sebagai manajer terboros dengan menghabiskan 903 juta euro atau sekitar Rp 13,4 triliun dalam 10 tahun terakhir untuk belanja pemain ketika melatih Chelsea, Inter Milan, ataupun Real Madrid.

Dalam laporan yang sama, Arsene Wenger berada di urutan keenam dengan membelanjakan 428 juta Euro, sekitar Rp 6,05 triliun. Jika Mourinho mendapatkan angka tersebut dengan tiga klub, Wenger menghabiskan dananya hanya untuk Arsenal. Itulah penyebab Mou mengklaim harusnya The Gunners menjadi juara.

Baca Juga:

Ternyata, Mourinho Pelatih Paling Royal di Bursa Transfer

Mourinho Tertawai Keputusan Porto Datangkan Casillas

Rencana Sederhana Mourinho Dalam Bursa Transfer Chelsea

Video Populer

Foto Populer