Sukses


Beckham: Sir Alex Benar, Saya Bukan Pemain Kelas Dunia

Bola.com, Manchester - Legenda Manchester United, David Beckham, setuju dirinya bukanlah pemain kelas dunia seperti yang diungkapkan Sir Alex Ferguson. Namun, Beckham tetap merasa bangga bisa dilatih manajer terbaik di dunia seperti Sir Alex.

Pernyatan Ferguson soal empat pemain kelas dunia selama 27 tahun dia membesut MU membangkitkan komentar dari para mantan anak asuhnya. Salah satunya dari Rio Ferdinand. Ferdinand yang membela United di musim 2002 hingga 2014 mengatakan Ferguson tidak jelas menyebutkan arti kata kelas dunia menurutnya.

Kejadian berawal ketika mantan pelatih asal Skotlandia itu merilis buku aurobiografi keduanya yang berjudul "Leading". Dalam buku itu tertulis, Ferguson mengaku bangga bisa melatih empat pemain kelas dunia, seperti Eric Cantona, Paul Scholes, Ryan Giggs, dan Cristiano Ronaldo. Menariknya tak ada nama-nama pemain besar MU seperti Wayne Rooney, David Beckham atau Rio Ferdinand, dalam daftar tersebut.

Mendengar kabar ini, Beckham pun enggan terlalu mempermasalahkan hal tersebut. Sebabnya, dia sadar jika dirinya memang bukan berada pada level pemain yang memiliki label kelas dunia.

"Tidak sama sekali. Saya bermain untuk manajer terbaik sepanjang sejarah dalam jumlah periode yang saya lakukan. Saya beruntung bisa bermain dengan beberapa pemain, dan membantu meraih sukses untuk klub yang saya cinta dan masih cintai hingga kini," kata Beckham seperti dikutip dari Mirror.

"Saya cenderung setuju dengan manajer. Beberapa pemain bisa Anda panggil kelas dunia, untungnya saya telah bermain bersama mereka," Beckham mengakhiri pembicaraan.

Lebih lanjut, Beckham juga tertawa ketika wartawan menanyakan jika dia lebih baik dari Cristiano Ronaldo: "Tidak, saya cukup beruntung bisa bermain melawan Cristiano Ronaldo dan saya juga cukup beruntung bisa bermain bersama Ronaldo Brasil di Real Madrid selama empat musim,"

"Saya bangga menjadi pemain MU dan kami meraih sukses. Saya bangga menjadi pemain MU karena kami memiliki pemain terbaik yang selalu datang ke tim," ujarnya.

Sumber: Mirror

Baca juga:

Mourinho Lega Chelsea Awali Liga Champions dengan Kemenangan

Usai Lumat Maccabi, Chelsea Langsung Bidik Arsenal

Berapa Lama Luke Shaw akan Absen Akibat Patah Kaki?

Video Populer

Foto Populer