Sukses


Pesan Klopp untuk Fans Liverpool Jelang Debut di Anfield

Bola.com, Liverpool - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, akan menjalani laga debutnya di Stadion Anfield. Klopp akan memimpin The Reds bersua dengan Rubin Kazan dalam laga lanjutan Liga Europa Grup B, Jumat (23/10/2015) dini hari WIB.

Sebelum melakoni debut di Anfield, manajer asal Jerman ini mengirimkan catatan pesan kepada para pendukung Liverpool. Dalam catatan yang dirilis situs resmi klub, Klopp meminta fans untuk selalu yakin Jordan Henderson dkk. bisa menghasilkan sesuatu yang hebat pada akhir musim nanti.

"Ini pertama kalinya bagi saya sebagai manajer Liverpool untuk melakoni pertandingan di Anfield dan ini sangat penting bagi saya dan staf. Anda (fans) memegang peranan penting dalam target yang ingin kami capai. Anda kelompok suporter yang spesial dan atmosfer yang Anda ciptakan sangat unik," ujar Klopp dalam pesannya.

"Saya meminta Anda untuk percaya dengan tim ini dan percaya bahwa bersama-sama kita bisa menghasilkan sesuatu yang hebat. Kita harus selalu bersama dan menikmati pengalaman mengikuti klub yang hebat," tambah pria berusia 48 tahun itu.

Mantan pelatih Borussia Dortmund ini mengatakan, pasukannya akan bekerja keras untuk membahagiakan fans. "Sepak bola harus soal suka cita dan kegembiraan dan harus tercermin dari semua pihak," tuturnya.

"Tim akan bertarung untuk Anda dan mencoba untuk mewakili Anda, klub dan kota ini. Itu komitmen saya," kata Jurgen Klopp menutup pembicaraan.

Sumber: Liverpool

Baca juga:

Pemain Mudanya Diperlakukan Bagai Kuda, Klopp Kritik FA

Klopp Komentari Kesuksesan Arsenal Bungkam Bayern

Klopp Indikasikan Sturridge Tampil di Laga Kontra Southampton

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Liga Europa adalah ajang kompetisi bergengsi kedua di daratan Eropa setelah Liga Champions
    Liga Europa adalah ajang kompetisi bergengsi kedua di daratan Eropa setelah Liga Champions
    Liga Europa adalah ajang kompetisi bergengsi kedua di daratan Eropa setelah Liga Champions

    Liga Europa

  • Jurgen Klopp

Video Populer

Foto Populer