Sukses


Van Gaal: MU Mampu 4 Kali Bobol Gawang Liverpool

Bola.com, Manchester - Manajer Manchester United (MU), Louis van Gaal, mengaku optimistis timnya bisa melangkah ke perempat final Liga Europa, meski pada laga leg pertama di Anfield, Setan Merah takluk 0-2. Menurut Van Gaal, pada pertemuan kedua, MU bisa mencetak empat gol ke gawang The Reds. 

MU mau tidak mau harus menang dengan selisih tiga gol jika ingin lolos ke babak delapan besar di Old Trafford, Kamis atau Jumat (18/3/2016) dini hari WIB. Bagi Liverpool, hasil imbang atau setidaknya mampu mencetak gol akan membuat peluangnya meraih satu tiket lebih besar. 

"Kami tidak ingin kebobolan. Kami hanya berpikir bagaimana caranya membuat gol. Kami sudah melakukan hal itu melawan Midtylland pada putaran sebelumnya. Kami tidak ingin kebobolan, namun jika bisa, kami dapat mencetak empat gol (ke gawang Liverpool)," ujar Van Gaal. 

MU akan diuntungkan karena bakal berstatus sebagai tuan rumah. The Red Devils juga memiiki rekor bagus jika bertemu dengan pasukan Jurgen Klopp pada musim ini. Dari lima pertemuan terakhir, Juan Mata dan kawan-kawan meraih empat kemenangan dan satu kali kalah. 

"Kami tidak memenuhi harapan mereka (suporter MU) dan mereka tetap mendukung tim dan manajer. Kami memang sangat membutuhkan dukungan mereka karena pengaruhnya sangat besar. Kami selalu berusaha untuk memberikan hasil terbaik bagi para suporter," kata Van Gaal. 

"Akan tetapi, dalam olahraga, Anda bisa kalah dan menang. Namun, pada laga besok, kami akan berusaha keras memikirkan bagaimana caranya mengalahkan Liverpool. Kami hanya perlu mengalahkan mereka 2-0, tidak 3-0, karena kami bisa melakukannya lagi pada babak tambahan," tuturnya. 

Sumber: Skysports

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer