Sukses


Prediksi MU Vs Crystal Palace: Panggung Rashford

Bola.com, Manchester - Manchester United (MU) akan menjamu Crystal Palace di Old Trafford Stadium pada pekan lanjutan Premier League, Rabu (20/4/2016) atau Kamis dini hari WIB. Laga tersebut diyakini akan kembali menjadi panggung Marcus Rashford.

Rashford saat ini sedang berada pada performa puncak. Dalam dua pertandingan terakhir, pemain asli didikan akademi MU itu mampu melesakan dua gol. Gelontoran gol tersebut bukan hanya sebatas penghibur, melainkan menjadi penentu kemenangan Setan Merah.

Pada 16 April 2016, United sukses meraih kemenangan 2-1 atas West Ham United dalam semifinal Piala FA di Boleyn Ground Stadium. Ketika itu, Rashford mampu menggetarkan jala The Hammers pada menit ke-54.

Tiga hari berselang, Rashord kembali menjadi pahlawan berkat gol semata wayangnya, saat United menekuk Aston Villa 1-0 pada ajang Premier League di Old Trafford Stadium.

Alhasil, Rashord kini sukses melesakan tujuh gol dari 12 penampilan bersama The Red Devils musim ini. Jumlah itu terbilang fantastis untuk ukuran pemain seusianya. Sebab, pria asal Inggris itu mampu membuktikan bisa tampil sesuai harapan pada level tertinggi.

Berbicara rekor pertemuan kedua tim, pasukan Louis van Gaal bisa berbangga diri. Dari enam pertemuan terakhir, United sukses meraih empat kemenangan, sisanya imbang dan kalah.

Akan tetapi, Van Gaal nampaknya belum bisa menurunkan kekuatan terbaiknya pada laga nanti. Sebab, Bastian Bastian Schweinsteiger dan Adnan Januzaj, dipastikan absen lantaran masih berkutat dengan cedera.

Phil Jones dan Luke Shaw juga masih diragukan karena mengalami masalah dengan kebugaran. Namun, Van Gaal sudah menyiapkan Timothy Fosu-Mensah, Daley Blind, Chris Smalling, serta Matteo Darmian, untuk mengawal pertahanan.

"Pertandingan melawan Crystal Palace akan sangat penting. Kami harus menang. Jauh lebih penting untuk memenangi pertandingan ini daripada melawan tim lain seperti Arsenal atau Manchester City," kata Van Gaal dalam konferensi pers.

"Kami harus melihat ke diri kami sendiri. Jika kami tidak menang, kami tidak akan bisa mengejar City dan Arsenal. Kami memiliki jarak empat poin dengan mereka. Kami harus meraih kemenangan agar bisa memberi tekanan kepada mereka," lanjutnya.

Di sisi lain, Palace menatap laga nanti dengan penuh keyakinan. Sebab dalam empat laga terakhir, pasukan Alan Pardew tidak sekalipun menderita kekalahan. Bahkan, dalam laga terakhir mereka di Premier League, The Eagles mampu menahan Arsenal 1-1 di Emirates Stadium.

Hal itu tentu menjadi modal bagus bagi Emmanuel Adebayor dkk Akan tetapi, mereka harus kehilangan beberapa pilar andalan seperti Marouane Chamakh, Kwesi Appiah, serta Joe Ledley, yang masih bertkutat dengan cedera.

Prakiraan susunan pemain
Manchester United: David De Gea; Timothy Fosu-Mensah, Daley Blind, Chris Smalling, Matteo Darmian; Morgan Schneiderlin; Mempis Depay, Wayne Rooney, Marouane Fellaini, Jesse Lingard; Marcus Rashford
Manajer: Louis Van Gaal

 

Crystal Palace: Wayne Hennessey; Pape Souaré, Damien Delaney, Scott Dann, Martin Kelly; Joe Ledley, James McArthur; Lee Chung-yong, Jason Puncheon, Wilfried Zaha; Emmanuel Adebayor
Manajer: Alan Pardew

Head to head
31/10/2015 - Crystal Palace 0-0 Manchester United (Premier League)
09/05/2015 - Crystal Palace 1-2 Manchester United (Premier League)
08/11/2014 - Manchester United 1-0 Crystal Palace (Premier League)
23/02/2014 - Crystal Palace 0-2 Manchester United (Premier League)
14/09/2013 - Manchester United 2-0 Crystal Palace (Premier League)
01/12/2011 - Manchester United 1-2 Crystal Palace (Premier League)

Lima pertandingan terakhir Manchester United
16/04/2016 - Manchester United 1-0 Aston Villa (Premier League)
14/04/2016 - West Ham United 1-2 Manchester United (Piala FA)
10/04/2016 - Tottenham Hotspur 3-0 Manchester United (Premier League)
03/04/2016 - Manchester United 1-0 Everton (Premier League)
20/03/2016 - Manchester City 0-1 Manchester United (Premier League)

Lima pertandingan terakhir Aston Villa
17/04/2016 - Arsenal 1-1 Crystal Palace (Premier League)
14/04/2016 - Crystal Palace 0-0 Everton (Premier League)
09/04/2016 - Crystal Palace 1-0 Norwich City (Premier League)
02/04/2016 - West Ham United 2-2 Crystal Palace (Premier League)
19/03/2016 - Crystal Palace 0-1 Leicester City (Premier League)

Prediksi bola.com: Manchester United 55-45 Crystal Palace

Sumber: Berbagai sumber

Saksikan live streaming pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini:

Video Populer

Foto Populer