Sukses


Buntut Keributan Pemain, Chelsea dan Totteham Dihukum FA

Bola.com, London - Federasi Sepak Bola Inggris (FA) resmi menjatuhkan hukuman kepada Chelsea dan Tottenham Hotspur. Sanski tersebut dijatuhkan kepada kedua klub karena gagal mengendalikan pemainnya saat saling berhadapan pada Selasa (3/5/2016) dini hari WIB.

Dalam pertandingan pekan ke-36 Premier League yang dihelat di Stamford Bridge, Chelsea dan Tottenham sama-sama berambisi memetik hasil bagus.

The Blues mengincar kemenangan karena tak ingin dipermalukan sang rival sekota dihadapan publik sendiri. Sementara itu, The Lilywhites butuh tiga poin demi menjaga asa menjuarai Premier League musim ini.

Laga London derbi pun berjalan panas sejak menit awal. Sejumlah keributan antar pemain terjadi, mulai dari Willian dengan Danny Rose, aksi colok mata yang dilakukan Mousa Dembele terhadap bomber Chelsea, Diego Costa, hingga terjatuhnya Guus Hiddink saat hendak masuk ke lorong ruang ganti pemain

Bukan hanya itu, wasit Mark Clattenburg yang memimpin jalannya pertandingan sampai mengeluarkan 12 kartu kuning, dengan rincian sembilan untuk Tottenham dan tiga untuk Chelsea. Keributan massal yang terjadi dalam pertandingan tersebut membuat FA mengambil tindakan.

FA menjatuhkan denda 375 ribu poundsterling (Rp 7,2 miliar) kepada Chelsea dan 225 ribu poundsterling (Rp 4,3 miliar) kepada Tottenham Hotspur. Kedua klub dianggap gagal mengontrol para pemainnya dalam laga tersebut, sedangkan Dembele dijatuhi sanksi larangan bermain selama enam pertandingan.

"Chelsea dan Tottenham Hotspur dijatuhi denda 375 ribu poundsterling dan 225 ribu poundsterling karena kedua klub telah melanggar tiga peraturan FA E20 karena gagal mengendalikan pemain dan atau staf mereka," bunyi pernyataan FA.

"Denda tersebut dijatuhkan terkait insiden yang terjadi pada menit ke-45 dan 87 serta juga pada akhir laga di Stamford Bridge pada Senin 2 Mei 2016. Sebelum pertandingan ini, Chelsea telah melanggar aturan FA E20 pada empat kesempatan terpisah dan Tottenham Hotspur dua kali sejak November 2014."

Laga tersebut berakhir dengan skor imbang 2-2. Sempat tertinggal dua gol lebih dulu karena torehan gol yang disarangkan Harry Kane (35') dan Heung-Min Son (44'), Chelsea mampu membalas lewat kreasi Gary Cahill (58') dan Eden Hazard (83').

Sumber: FA

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

    Video Populer

    Foto Populer