Sukses


Soal Eden Hazard, Conte Semprot Eks Manajer Everton

Bola.com, London - Manajer Chelsea, Antonio Conte, mengaku kecewa terhadap keputusan Roberto Martinez karena menyertakan Eden Hazard dalam skuat timnas Belgia. Conte pun terkejut karena anak asuhnya itu belum sepenuhnya pulih dari cedera.

Eden Hazard masuk daftar ke-23 pemain Belgia untuk melakoni pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2018 kontra Gibraltar, di Stade Maurice Dufrasne, Luik, Jumat (1/8/2017). Padahal, Hazard belum mendapat lampu hijau dari tim medis Chelsea karena masih menjalani proses pemulihan akibat menderita cedera engkel.

Cedera itu membuat Eden Hazard harus menjalani perawatan selama 83 hari. Sang pemain pun absen ketika Chelsea menang 2-1 atas Tottenham Hostpur, di Stadion Wembley, 20 Agustus 2017.

"Saya sedikit terkejut dengan keputusan tersebut. Saya pernah melatih timnas Italia, tetapi menghormati keputusan dari pelatih lain. Jika Hazard dalam kondisi bugar, dia dapat bermain untuk Belgia," kata Conte.

"Akan tetapi, jika Hazard berada dalam kondisi itu, mengapa dia tidak bermain bersama kami? Saya berharap seluruh skuat dalam kondisi fit setelah melakoni agenda internasional. Sangat penting untuk memberikan Hazard waktu yang tepat agar bisa pulih dengan baik," ujar Conte.

Antonio Conte diprediksi tidak akan menurunkan Eden Hazard saat bersua Everton pada laga pekan ketiga Premier League, di Stadion Stamford Bridge, Minggu (27/8/2017).

Sumber: Bleacher Report

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer