Sukses


Jose Mourinho Calon Kuat Manajer Timnas Inggris

Bola.com, London - Jose Mourinho dikabarkan Mirror menjadi kandidat kuat calon manajer timnas Inggris, jika Roy Hodgson dipecat Federasi Sepak Bola Inggris (FA) usai Piala Eropa 2016.

Mourinho saat ini sedang menganggur pasca-ditendang Chelsea pada Kamis (17/12/2015) malam WIB. Usai dipecat, Mourinho mengatakan tidak akan mengambil cuti dan akan bertahan di London untuk melihat peluang menangani klub di Inggris.

Alhasil, dua klub asal kota Manchester, Manchester City dan Manchester United santer dikaitkan dengan pelatih berjuluk The Special One itu. Namun, hingga kini belum jelas klub mana yang akan menjadi labuhan Mourinho berikutnya.

Akan tetapi, Sunday People melaporkan Mourinho mengatakan kepada sang agen, Jorge Mendes untuk membuka kesempatan bagi tim nasional yang ingin memakai jasanya. Bahkan, Mourinho disebut-sebut mengimpikan bisa melatih timnas Inggris. 

Kendati demikian, Mourinho tidak begitu saja mudah mendapatkan posisi manajer timnas Inggris. Sebab, FA diberitakan masih percaya kepada Roy Hodgson untuk memimpin wayne Rooney dkk. berlaga di Piala Eropa 2016 di Prancis.

Salah satu faktor yang bisa membuat Mourinho mendapatkan kesempatan melatih timnas Inggris adalah permintaan fans. Suporter The Three Lions menganggap Mourinho sebagai orang yang tepat untuk mengembangkan kemampuan terbaik pemain seperti Wayne Rooney, Harry Kane, Ross Barkley, dan Raheem Sterling.

Dilaporkan Mirror, Jose Mourinho baru bisa memiliki kesempatan melatih timnas Inggris pada Piala Dunia 2018 di Rusia. Namun, dia harus bersaing dengan nama-nama seperti Alan Pardew, Sam Allardyce, hingga Jurgen Klopp.

Sumber: Sportsmole, Mirror

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer