Sukses


Ada Joan Mir dan Alex Rins, Manajer Anyar Suzuki Justru Sebut Bekerja dengan Marc Marquez Lebih Mudah

Bola.com, Jakarta - Livio Suppo, setelah sempat absen dari ajang MotoGP selama empat musim usai meninggalkan Repsol Honda, mulai musim 2022, ia comeback dengan menerima pekerjaan sebagai manajer Suzuki.

Alhasil Livio Suppo menggantikan sosok Davide Brivio yang mundur dari Suzuki usai mengantarkan Joan Mir jadi juara dunia MotoGP 2022.

Ya, di Suzuki, Livio Suppo bekerja dengan dua pembalap hebat di dalam diri Joan Mir dan Alex Rins. Namun ia menyebut memiliki pembalap seperti Marc Marquez, membuat semua pekerjaan menjadi lebih mudah.

Untuk diketahui sejak naik kelas ke MotoGP tahun 2013, Marc Marquez langsung ditangangi oleh Livio Suppo yang merupakan Prinsipal Repsol Honda. 

"Dia sangat berbakat, memiliki karakter, sangat optimis dan hidup bahagia. Semua ini membuat perbedaan ketika ada banyak tekanan, cara dia melihat segala sesuatunya selalu positif," kata Livio Suppo.

"Tim yang bekerja dengan pembalap seperti itu memiliki kehidupan yang lebih mudah," lanjutnya.

2 dari 2 halaman

Juga Puji Valentino Rossi

Bukan cuma Marc Marquez, Livio Suppo juga sempat bekerja sama dengan Valentino Rossi ketika masih memperkuat Repsol Honda.

Livio Suppo turut memberikan pujian kepada Valentino Rossi yang merupakan ikon MotoGP. Bahkan ia menyebut sosok seperti Marc Marquez dan Valentino Rossi adalah pembalap terbaik kurun waktu 20 tahun terakhir.

"Mereka bekerja dengan penuh semangat dan pastinya mereka adalah pembalap terbaik yang pernah kami lihat dalam 20 tahun terakhir," ucap Suppo.

MotoGP 2022, Suppo punya pekerjaan sulit kembali membawa Suzuki ke jalur persaingan menjadi juara dunia.

Sumber: Corsedimoto 

Video Populer

Foto Populer