Sukses


Ini Evaluasi PBSI Buat Tim Uber Usai Kalahkan Bulgaria 5-0

Bola.com, Kunshan - Tim Indonesia mengawali babak penyisihan Grup C putaran final Piala Uber 2016 di Kunshan, China, dengan baik. Maria Febe Kusumastuti dkk. sukses mengalahkan Bulgaria dengan skor telak 5-0 pada laga pertama, Minggu (15/5/2016).

Maria Febe membuka poin buat Indonesia setelah mengalahkan Linda Zetchiri 21-12, 24-22. Fitriani menggandakan keunggulan tim Merah-Putih usai menumbangkan Petya Nedelcheva 21-9, 21-15.

Ganda putri Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istirani memastikan kemenangan Indonesia setelah menumbangkan pasangan Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva dalam tiga gim 21-16, 15-21, 21-18.

Hanna Ramadhini dan Della Destiara Haris/Rosyita Eka Putri Sari merebut dua laga tersisa yang sudah tak menentukan untuk menyempurnakan kemenangan Indonesia menjadi 5-0.

"Kami bersyukur dengan kemenangan ini. Secara umum para pemain sudah tampil baik meski masih ada yang melakukan kesalahan sendiri sehingga kehilangan poin cukup mudah. Yang pasti pada pertandingan ini anak-anak bisa lebih mengenali kondisi lapangan," kata Achmad Budiharto, Chef de Mission tim Piala Thomas dan Uber Indonesia, dalam rilis PBSI yang diterima Bola.com.

Menurut Achmad, kemenangan meyakinkan atas Bulgaria menjadi modal sempurna tim Uber Indonesia untuk menghadapi dua laga sisa yang lebih berat melawan Hong Kong dan Thailand.

"Melihat hasil pertandingan ini dan setelah mencermati laga Hong Kong versus Thailand, rasanya peluang mengalahkan Hong Kong cukup terbuka. Dengan catatan, kami tak boleh kecolongan di ganda dan mencuri satu poin di tunggal," ujar Achmad, yang juga menjabat sebagai Wasekjen PP PBSI.

Sementara itu, Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Rexy Mainaky, meminta para pemain Indonesia tak jemawa meski memenangi laga perdana relatif mudah.

"Satu hal yang mesti dievaluasi adalah soal adaptasi lapangan yang berangin. Jangan sampai faktor angin ini memengaruhi konsentrasi pemain," kata Rexy.

Berkat kemenangan atas Bulgaria, Indonesia berhak memimpin klasemen sementara Grup C karena pada pertandingan lain Thailand hanya menang 4-1 atas Hong Kong. Pada laga kedua, tim Piala Uber Indonesia akan menghadapi Hong Kong, Selasa (17/5/2016).

Video Populer

Foto Populer