Sukses


AS Terbuka: Lucas Pouille Singkirkan Rafael Nadal

Bola.com, New York - Petenis muda asal Prancis, Lucas Pouille, membuat kejutan besar pada babak keempat turnamen tenis Grand Slam AS Terbuka 2016. Unggulan ke-24 itu menyingkirkan dua kali juara asal Spanyol, Rafael Nadal.

Pouille mengalahkan sang unggulan keempat, Nadal, dalam duel sengit lima set selama empat jam lebih dengan skor 6-1, 2-6, 6-4, 3-6, 7-6(6) di Lapangan Arthur Ashe, Minggu (4/9/2016) waktu setempat atau Senin (5/9/2016) pagi WIB.

Bagi Pouille, ini merupakan kedua kalinya dia lolos ke babak perempat final turnamen grand slam. Sebelumnya, petenis berusia 22 tahun itu juga melaju ke perempat final di Wimbledon.

"Ini merupakan pertama kalinya saya menghadapi Rafa di lapangan utama. Saya tak bisa memimpikan hasil yang lebih baik dari ini," kata Pouille dikutip dari Reuters.

Sementara itu, untuk pertama kalinya sejak 2004 Nadal tak mampu melangkah ke perempat final turnamen grand slam dalam satu tahun kalender. Pada 2016, Nadal tersingkir di babak pertama Australia Terbuka, mundur karena cedera pada babak ketiga Prancis Terbuka, dan absen di Wimbledon.

"Saya mencoba memberikan perlawanan sampai bola terakhir. Ini laga yang sangat ketat. Saya mengucapkan selamat kepada lawan yang lebih mampu membuat keputusan tepat pada poin-poin kritis," ujar Nadal.

Dengan demikian, Nadal sudah dua tahun puasa gelar di turnamen grand slam. Nadal terakhir jadi juara pada Prancis Terbuka 2014.

"Kondisi saya sudah hampir 100 persen. Saya percaya masih bisa tampil bagus dalam beberapa tahun ke depan dan akan terus bekerja keras untuk kembali ke performa terbaik," tutur Nadal, yang sudah mengoleksi 14 titel grand slam, seperti dilansir BBC.

Usai menjungkalkan Rafael Nadal, Lucas Pouille akan menghadapi sang kompatriot, Gael Monfils, pada babak perempat final AS Terbuka 2016. Monfils, yang merupakan unggulan ke-10, melangkah ke delapan besar setelah menaklukkan Marcos Baghdatis dari Siprus lewat kemenangan straight set, 6-3, 6-2, 6-3.

Video Populer

Foto Populer