Sukses


Ronaldo Bicara soal Masa Depan Madrid dan Benitez

Bola.com, Madrid - Rival abadi Real Madrid, Barcelona, mengakhiri musim 2014-2015 dengan meraih tiga gelar juara (treble), yaitu Primera Division La Liga, Copa del Rey, dan Liga Champions. Dengan begitu, Barcelona menjadi tim pertama yang dua kali mengawinkan dua trofi domestik dan satu trofi Liga Champions. Sebelumnya, mereka meraih treble Eropa pada 2008-2009.

Barcelona pun berpeluang mencetak sejarah lain, yaitu menutup 2015 dengan meraih enam trofi, seperti yang mereka ciptakan pada 2009. Tiga trofi yang masih bisa diraih Barcelona pada 2015 ini adalah Piala Super Spanyol, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub.

Sementara begitu, Real Madrid, mengakhiri musim lalu dengan tangan hampa. Madrid menjadi runner-up di Primera Division dan Liga Champions. Di ajang Copa del Rey, Madrid disingkirkan Atletico Madrid di babak 16 besar dengan agregat 2-4 (0-2, 2-2).

Madrid pun berbenah. Langkah pertama yang dilakukan Los Blancos adalah memecat pelatih Carlo Ancelotti pada 25 Mei 2015. Pada 3 Juni 2015, Madrid memperkenalkan Rafael Benitez sebagai pelatih baru (55 tahun).

Benitez bukan orang asing bagi publik Santiago Bernabeu. Benitez bermain untuk tim Real Madrid Castilla pada 1974-1981. Ia juga memulai karier sebagai pelatih dengan menangani Real Madrid B pada periode 1993-1995.

Setelahnya, Benitez menangani sejumlah klub di Spanyol, Inggris, dan Italia. Bersama klub-klub itu, Benitez mengukir sejumlah prestasi, antara lain menjuarai La Liga 2002 dan 2004 bersama Valencia, Liga Champions 2005 bersama Liverpool, Piala Dunia Antarklub bersama Inter Milan, dan Liga Europa 2013 bersama Chelsea. Bersama Napoli, Benitez meraih tofi Coppa Italia 2014 dan Piala Super Italia 2014.

Penyerang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, mengaku tak tahu apakah timnya bisa meraih trofi bersama Benitez. Meski begitu, Ronaldo mengaku yakin akan kemampuan Benitez dan tak sabar untuk bekerja sama dengannya.

"Saya tak pernah bekerja sama dengannya, tetapi ia adalah pelatih yang sarat akan pengalaman. Kita akan lihat bagaimana semuanya berubah menjadi lebih baik dalam perjalanan satu musim. Saya ingin bekerja dengan Benitez. Kita akan lihat apakah kita bisa meraih trofi bergengsi. Saya tak sabat untuk bekerja bersama Benitez," ujar Ronaldo.

Sumber: Marca

Baca juga: 

Benitez Ingin Ramos Bertahan di Real Madrid

Ronaldo Akhirnya Buka Suara Soal Masa Depannya

5 Pemain Ini Mungkin Bakal Tinggalkan Real Madrid

Klausul Anti Barcelona Hiasi Kontrak Di Maria

Berapa MU Harus Bayar Kalau Mau Boyong Sergio Ramos?

Video Populer

Foto Populer