Sukses


    Klasemen TSC 2016: MU Gagal Sodok Persipura dan Sriwijaya FC

    Bola.com, Jakarta - Niat Madura United (MU) menyodok ke posisi dua besar Torabika Sovver Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredo kandas. Hasil imbang 0-0 yang diraih tim asuhan Gomes de Oliverira saat menjamu Bali United di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Senin (20/6/2016), membuat langkah MU tertahan di tangga nomor lima klasemen sementara.

    Di sisi lain, pelan namun pasti Bhayangkara Surabaya United mulai menemukan kestabilan. Evan Dimas dkk. menang 2-0 atas Persiba Balikpapan. Hasil yang terhitung bagus mengingat mereka bermain di kandang Tim Beruang Madu yang dikenal angker.

    Bhayangkara Surabaya United kini berada di posisi enam, dengan torehan 11 poin dari tujuh pertandingan. Jika bisa menjaga kestabilan pada pekan-pekan selanjutnya bukan tidak mungkin anak-asuh Ibnu Grahan bisa mengganggu kemapanan Arema Cronus, Persipura Jayapura, dan Sriwijaya FC, yang menghuni deretan tiga besar teratas.

    Berikut klasemen sementara pekan ketujuh Torabika Soccer Championship 2016 presented by IM3 Ooredoo hingga Senin (20/6/2016):

      TIM
    P
    M
    S
    K
    GM
    GK
    SG
    PTS
    1
    Arema Cronus
    7
    5
    1
    1
    11
    3
    8
    16
    2
    Persipura Jayapura
    7
    4
    2
    1
    11
    8
    3
    14
    3
    Sriwijaya FC
    7
    3
    3
    1
    9
    3
    6
    12
    4
    Mitra Kutai Kartanegara
    7
    3
    3
    1
    9
    3
    6
    12
    5
    Madura United
    7
    3
    3
    1
    7
    8
    -1
    12
    6
    Bhayangkara SU
    7
    3
    2
    2
    9
    7
    2
    11
    7
    Persija Jakarta
    7
    3
    2
    2
    5
    4
    1
    11
    8
    Semen Padang
    7
    3
    1
    3
    10
    7
    3
    10
    9
    Persib Bandung
    7
    2
    4
    1
    7
    7
    0
    10
    10
    Pusamania Borneo FC
    7
    2
    3
    2
    11
    7
    4
    9
    11
    Perseru Serui
    7
    2
    3
    2
    4
    4
    0
    9
    12
    Bali United
    7
    2
    3
    2
    7
    8
    -1
    9
    13
    Barito Putra
    7
    2
    2
    3
    11
    11
    0
    8
    14
    Gresik United
    7
    2
    2
    3
    6
    13
    -7
    8
    15
    PSM Makassar
    7
    2
    1
    4
    5
    7
    -2
    7
    16
    Persiba Balikpapan
    7
    1
    2
    4
    5
    10
    -5
    5
    17
    PS TNI
    7
    0
    3
    4
    4
    11
    -7
    3
    18
    Persela Lamongan
    7
    1
    0
    6
    5
    13
    -8
    3

    Hasil Pertandingan Senin (20/6/2016):

    Madura United FC VS Bali United 0-0

    Persiba Balikpapan VS Bhayangkara SU 0-2  (Hargianto 85', Evan Dimas 90+')

    Daftar Pencetak Gol Sementara:

    5 Gol
    Luis Junior (BARITO)

    4 Gol
    Alan Leandro, Marlon Silva (MITRA KUKAR)

    3 Gol
    Hamka Hamzah (AREMA CRONUS), Marcel Sacramento, Vendry Mofu (SEMEN PADANG), Rudi Widodo (BHAYANGKARA SU), Ferinando Pahabol (PERSIPURA), Shoei Matsunaga (PERSIBA), Pablo Rodriguez (MADURA UNITED), Jeffry Kurniawan (PUSAMANIA BORNEO), Alberto Goncalves (SRIWIJAYA FC)

     

    Video Populer

    Foto Populer